Sepeda motor paling sering serobot jalur Transjakarta

Jum'at, 25 Oktober 2013 - 12:04 WIB
Sepeda motor paling sering serobot jalur Transjakarta
Sepeda motor paling sering serobot jalur Transjakarta
A A A
Sindonews.com - Kendaraan roda dua atau sepeda motor ternyata menjadi penyumbang terbesar dalam pelanggaran penyerobotan jalur Transjakarta mulai dari tahun 2012 hingga pada tahun 2013 ini.

Kasubdit Bin Gakum Lantas Polda Metro Jaya AKBP Hindarsono mengungkapkan, pada tahun 2012 saja, tercatat ada 41.773 pelanggaran penyerobotan jalur Transjakarta yang dilakukan oleh sepeda motor.

"Sedangkan untuk tahun 2013 ini, tercatat sampai pada 23 September 2013 sudah terjadi 29.746 pelanggaran penyerobotan jalur Transjakarta yang dilakukan oleh sepeda motor," kata Hindarsono, Jumat (25/10/2013).

Jumlah itu menurut Hindarsono, berbeda jauh dengan pelanggaran yang dilakukan kendaraan lain. Dalam catatan 2013 ini, kendaraan mobil pribadi tercatat sebanyak 4.942 pelanggaran, angkutan umum sebanyak 3.895 pelanggaran dan juga 899 pelanggaran yang dilakukan angkutan barang.

"Sedangkan untuk tahun 2012, pelanggaran mobil pribadi berjumlah 3.506, pelanggaran oleh angkutan umum sebanyak 4.150 dan juga angkutan barang sebanyak 958 pelanggaran," paparnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6563 seconds (0.1#10.140)