Wali Kota Jakut: Enam pekerja GOR luka parah

Jum'at, 20 September 2013 - 00:20 WIB
Wali Kota Jakut: Enam pekerja GOR luka parah
Wali Kota Jakut: Enam pekerja GOR luka parah
A A A
Sindonews.com - Pasca runtuhnya Gelanggang Olahraga (GOR) Koja, Wali Kota Jakarta Utara (Jakut), Bambang Sugiono, langsung mendatangi lokasi, Kamis (19/9/2013).

Menurutnya, ada enam pekerja bangunan yang menjadi korban reruntuhan Gelanggang Olahraga (GOR) Koja. Meskipun begitu, ia mengaku jika keenam korban sudah berhasil dievakuasi.

"Tak ada korban jiwa, tapi kondisi mereka luka parah," ujar Bambang Sugiono.

Bambang menuturkan, keenam tersebut sudah dibawa ke Rumah Sakit (RS) Tugu, untuk segera mendapatkan pertolongan medis.

Seperti diberitakan Sindonews sebelumnya, Gelanggang Olahraga (GOR) Koja di belakang Gedung PMI Jakarta Utara, Jalan Balai Rakyat, Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara (Jakut) tiba-tiba ambruk, Kamis (19/9/2013) malam.

Sunadi, salah seorang pekerja mengatakan pondasi untuk tangga gedung tiba-tiba ambruk sebelum magrib. Saat itu masih banyak pekerja di gedung itu. Enam orang pekerja proyek masih berada di dalam gedung dan terjepit oleh runtuhan kayu karena tidak sempat untuk melarikan diri.

"Tadi tiba-tiba ambruk sekira pukul 17.30. Masih ada tiga orang di dalam, tadi sempat minta oksigen dan air," ujarnya.

Lebih lanjut sunadi mengatakan empat orang pekerja yang dilarikan ke rumah sakit mengalami luka pada kaki karena terjepit kayu dan puing. Proyek pembangunan gedung itu sudah dimulai sejak Juli dan ditargetkan selesai pada Desember. Pembangunan gedung dikerjakan oleh PT Ganico Adi Persada.

Baca juga: GOR Balai Rakyat Koja ambruk
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8070 seconds (0.1#10.140)
pixels