Lusa, 3.196.420 warga Kabupaten Bogor pilih pemimpin

Jum'at, 06 September 2013 - 17:15 WIB
Lusa, 3.196.420 warga...
Lusa, 3.196.420 warga Kabupaten Bogor pilih pemimpin
A A A
Sindonews.com - Sebanyak 3.196.420 warga Kabupaten Bogor yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), Minggu 8 September 2013 mendatang bakal memilih pemimpinnya untuk periode 2013-2018.

Ketua KPU Kabupaten Bogor Achmad Fauzi mengatakan, secara keseluruhan logistik atau perlengkapan untuk menggelar Pemilukada Kabupaten Bogor 99 persen sudah siap.

"Hari ini kita tinggal mengirim kekurangan salinan lembaran untuk saksi masing-masing calon saja. Kalau kertas suara, kota suara dan bilik suara sudah siap semuanya," jelas Achmad saat dihubungi wartawan, Jumat (6/9/2013).

Lebih lanjut, Achmad menjelaskan, warga Kabupaten Bogor yang masuk dalam DPT itu yakni 3.196.420 jiwa akan menggunakan hak pilihnya di 7.716 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di 40 kecamatan dan 434 desa atau kelurahan.

"Sementara surat suara yang dicetak sebesar Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditambah 2,5 persen itu juga sudah disebar ke masing-masing TPS hari ini," tandasnya.

Sekadar diketahui pada 8 September 2013 mendatang, dimana empat pasangan calon yakni dua pasangan calon dari jalur perorangan dan dua pasangan diusung oleh partai politik (parpol).

Mereka adalah nomor urut 1 pasangan Gunawan Hasan dan Muhamad Akri dari jalur independen, nomor urut 2 pasangan R Alex Sandi Ridwan dan Husen Habib Hengky Tarnando dari jalur independen.

Nomor urut 3 pasangan Rachmat Yasin dan Nurhayati diusung PPP yang berkoalisi dengan Partai Demokrat, Golkar, Gerindra, Hanura, Nasdem, PKS, PKB, PAN, PKPI, dan nomor urut 4 pasangan Karyawan Faturachman dan Adrian Arya Kusuma diusung Partai PDIP berkoalisi dengan PBB.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0843 seconds (0.1#10.140)