Wali Kota Depok jamin tak ada CPNS 'titipan'

Kamis, 05 September 2013 - 15:08 WIB
Wali Kota Depok jamin tak ada CPNS titipan
Wali Kota Depok jamin tak ada CPNS 'titipan'
A A A
Sindonews.com - Saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) Depok membuka formasi untuk 193 posisi dalam pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) hingga 20 September 2013. Dalam pendaftaran CPNS tersebut, Wali Kota Depok menjamin kalau tidak ada titipan atau calo dalam CPNS 2013 ini.

“Tidak ada yang namanya titip menitip, seluruh pendaftar wajib mengikuti prosedur sesuai peraturan, dan kita melaksanakan system Online," tegas Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail di Balai Kota Depok, Kamis (5/9/2013).

Formasi juga disediakan bagi mereka yang berstatus K2, mereka harus mengikuti tes terlebih dahulu. Ia menegaskan bahwa penentuan jumlah formasi dilakukan dari pusat, Kementerian PAN dan RB.

Hal tersebut juga diperhitungkan secara matang dan jumlah formasi disesuaikan dengan APBD daerah. Nur Mahmudi mengakui bahwa selama ini Pemkot Depok memang kekurangan tenaga Sumber Daya Manusia (SDM).

“Akan ada banyak formasi dokter, tenaga kesehatan dan guru didalamnya,” tandasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.9254 seconds (0.1#10.140)
pixels