Soal RPH di Jalan Sabeni, Wali Kota membangkang
A
A
A
Sindonews.com - Rumah Potong Hewan (RPH) Pasar Tanah Abang akan direlokasi sementara di Jalan Sabeni, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Namun Pemkot Jakpus menjamin relokasi tersebut hanya selama setahun.
"Ini kan hanya sementara di Jalan Sabeni. Nantinya saya menawarkan jangka panjang untuk mereka keluar dari DKI," ucap Wali Kota Jakarta Pusat, Syaefullah di kantor Pemkot Jakpus, Senin (19/8/2013).
Menurutnya langkah tersebut diambil karena bila para pekerja di RPH tidak melakukan aktivitas pemotongan, ditakutkan para pekerja tersebut kehilangan mata pencahariannya.
"Memang wagub melarang, namun langkah inilah yang dilakukan. Lagi pula hanya setahun," ucapnya kepada wartawan.
Selain itu pihaknya juga berupaya untuk melakukan pembicaraan kepada para pekerja di RPH terkait pemindahan lokasi pemotongan di luar Jakarta.
"Sedang dalam proses, kami sudah melakukan pendekatan dengan para pekerja RPH. Tapi sebagian pekerja udah bersedia untuk pindah di luar Jakarta," pungkasnya.
"Ini kan hanya sementara di Jalan Sabeni. Nantinya saya menawarkan jangka panjang untuk mereka keluar dari DKI," ucap Wali Kota Jakarta Pusat, Syaefullah di kantor Pemkot Jakpus, Senin (19/8/2013).
Menurutnya langkah tersebut diambil karena bila para pekerja di RPH tidak melakukan aktivitas pemotongan, ditakutkan para pekerja tersebut kehilangan mata pencahariannya.
"Memang wagub melarang, namun langkah inilah yang dilakukan. Lagi pula hanya setahun," ucapnya kepada wartawan.
Selain itu pihaknya juga berupaya untuk melakukan pembicaraan kepada para pekerja di RPH terkait pemindahan lokasi pemotongan di luar Jakarta.
"Sedang dalam proses, kami sudah melakukan pendekatan dengan para pekerja RPH. Tapi sebagian pekerja udah bersedia untuk pindah di luar Jakarta," pungkasnya.
(ysw)