Pemprov DKI bidik Kawasan Bongkaran Tanah Abang

Selasa, 13 Agustus 2013 - 11:51 WIB
Pemprov DKI bidik Kawasan Bongkaran Tanah Abang
Pemprov DKI bidik Kawasan Bongkaran Tanah Abang
A A A
Sindonews.com - Setelah relokasi Pedagang kaki Lima (PKL) di kawasan tanah Abang, Jakarta Pusat rampung, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kini membidik kawasan Bongkaran yang terkenal dengan praktik prostitusinya.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku tahu adanya praktek prostitusi di sekitar wilayah Bongkaran, Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat dari pemberitaan media.

Untuk itu, penertiban juga akan dilakukan pada prostitusi tersebut karena melanggar aturan.

"Pokoknya semua yang melanggar peraturan pasti dihilangkan," kata Basuki Tjahaja Purnama di Balai Kota Jakarta, Selasa (13/8/2013).

Mantan wali kota Belitung Timur ini juga akan menginstruksikan pada Wali Kota Jakarta Pusat untuk melakukan penertiban semuanya yang tidak benar.

"Pak wali kota akan kerjakan (penertiban), dia sudah ada jadwal-jadwalnya, dia yang melakukannya," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0419 seconds (0.1#10.140)