Pilkada Bogor, Bima Arya jajaki koalisi PDIP

Jum'at, 15 Maret 2013 - 19:54 WIB
Pilkada Bogor, Bima Arya jajaki koalisi PDIP
Pilkada Bogor, Bima Arya jajaki koalisi PDIP
A A A
Sindonews.com - Ketua DPP PAN Bima Arya Sugiarto yang baru saja ditetapkan secara resmi oleh DPP PAN sebagai bakal calon Wali Kota (Cawalkot) Bogor, hari ini mengunjungi kantor DPC PDIP Kota Bogor di Jalan Ahmad Yani.

Didampingi Ketua DPD PAN Kota Bogor Syafrudin Bima beserta pengurus DPD dan DPC PAN serta ratusan massa pendukungnya, dia mengambil formulir pendaftaran bakal calon wali kota.

"Alasan saya datang dan memilih PDIP sebagai partai pertama yang dikunjungi karena tiga faktor. Pertama ideologis saya mengagumi ideologi nasionalisme Bung Karno terutama konsep trisakti mengenai kedaulatan politik, ekonomi dan berkepribadian sosial budaya," ungkapnya dalam orasi usai mengambil formulir, Jumat (15/3/2013).

Lebih lanjut, dia menjelaskan, alasan kedua memilih PDIP, karena faktor biologis, bahwa keluarganya memiliki kedekatan dengan keluarga Bung Karno.

"Almarhum ibu saya Melinda Susilarini, diberi nama oleh Bung Karno. Karena kakek saya Barna Muhammad adalah kepala rumah tangga Istana Bogor diera Bung Karno," bebernya.

Ketiga, yakni faktor politis. Menurutnya, dibanyak Pilkada, ketika PAN berkoalisi dengan PDIP, tingkat kemenangannya sangat tinggi. "Saya ingin meneruskan kesuksesan koalisi Pilkada diberbagai daerah untuk kesejahteraan rakyat," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Kota Bogor Untung W Maryono mengaku bangga dengan partai yang dipimpinnya. "Dengan datangnya cawalkot dari PAN, yang merupakan bakal calon yang ke-13 mengambil formulir ke partai kami, berarti partai kita menjadi primadona," terang Untung bangga.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4275 seconds (0.1#10.140)