Pesan Taufik, Jokowi harus militan

Selasa, 20 Maret 2012 - 16:31 WIB
Pesan Taufik, Jokowi harus militan
Pesan Taufik, Jokowi harus militan
A A A
Sindonews.com - Meski awalnya tak setuju Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memilih Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon gubernur (cagub) DKI Jakarta, kini politikus senior Taufik Kiemas justru mendukung.

Menurut Ketua Dewan Pertimbangan Pusat (Deperpu) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini, sebagai kader dirinya harus tunduk terhadap keputusan partai yang tetap keukeuh memilih Jokowi.

"Sudah menjadi keputusan partai, dan harus didukung semua kader termasuk saya. Kami ini kan anak buah sekarang. Kami rame-rame bertanding saja," ujar Taufik kepada wartawan di Gedung DPR Senayan Jakarta, Selasa (20/3/2012)

Menurut suami Ketua Umum PDIP Megawati Soerkarnoputri ini, sebagai cagub Jokowi harus militan, begitu pula cawagubnya Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kader Partai Golkar yang nyebrang ke Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

"Cagub maupun cawagub jangan merasa terpaksa, partai solid, maka yang diusung harus militan," tukasnya.

Sebelumnya wacana pengusungan Wali kota Solo Jokowi sebagai bakal cagub DKI Jakarta dari PDIP sempat tidak mendapat restu dari Taufik Kiemas. Taufik menilai majunya Jokowi dalam pencalonan gubernur DKI Jakarta, akan menimbulkan kesan yang kurang baik, dan dapat mengganggu kinerjanya sebagai Wali kota Solo.(lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5805 seconds (0.1#10.140)