RSU Tangsel Siapkan Ruang Isolasi Sementara Pasien Terduga Corona

Selasa, 03 Maret 2020 - 19:30 WIB
RSU Tangsel Siapkan...
RSU Tangsel Siapkan Ruang Isolasi Sementara Pasien Terduga Corona
A A A
TANGERANG SELATAN - Rumah Sakit Umum (RSU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyiapkan ruang isolasi untuk pasien yang diduga terserang virus corona . Meski demikian, ruang isolasi sementara ini belum bisa digunakan untuk merawat penderita corona. Pihak RSU Tangsel pun menjalin kerja sama dengan RS rujukan, dengan langsung merujuk jika ada pasien.

Direktur RSU Tangsel dr Umi mengatakan, pihaknya masih belum memiliki perlengkapan medis untuk menangani pasien yang terdampak virus corona dan akan merujuk. "Kita memakai ruang isolasi sementara. Kalau ada pasien yang dicurigai, itu kita langsung rujuk ke RSU Kabupaten Tangerang, Banten," kata dr Umi kepada SINDOnews di RSU Tangsel, Pamulang, Selasa (3/3/2020).

Sebagai wilayah yang berbatasan langsung dengan Depok, wajar kiranya Kota Tangsel ikut mewaspadai penyebaran virus corona itu. (Baca Juga: Selain Amigos, WNA Jepang Positif Corona Juga Kunjungi Kafe di Kota Tua
Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menambahkan, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel telah mensiagakan petugas medis di setiap Puskesmas agar mengisolasi pasien yang terkena dampak virus corona.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan agar jika ada warga terkena ciri-ciri virus corona, segera diisolasi. Kami sudah sediakan ruang isolasi," ungkapnya. (Baca Juga: Bupati Bekasi Tegaskan Warganya Meninggal di Cianjur bukan karena Corona
Namun, diakui Ben, RSU Tangsel bukan RS rujukan bagi pasien virus corona. RSU Tangsel hanya mengisolasi sementara agar pasien itu tidak menyebarkan virusnya ke pasien lain di ruang isolasi sementara.

"Tidak, kita tidak akan memeriksa warga yang datang dari Depok, apakah terjangkit atau tidak. Ya, langkah kita sih mensiagakan petugas kesehatan di puskesmas, RSU, dan sejumlah RSU swasta yang ada," tukasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1682 seconds (0.1#10.140)