Hendak Temui Mahasiswa, Ketua DPR Balik Arah karena Terkena Gas Air Mata

Selasa, 24 September 2019 - 18:35 WIB
Hendak Temui Mahasiswa,...
Hendak Temui Mahasiswa, Ketua DPR Balik Arah karena Terkena Gas Air Mata
A A A
JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) harus menahan rasa perih di mata dan tenggorokan akibat terpapar gas air mata. Peristiwa ini terjadi saat Bamsoet hendak menemui massa mahasiswa yang melakukan aksi demonstrasi di depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (24/9/2019).

Tidak hanya ketua DPR, ratusan awak media yang meliput dan juga anggota kepolisian yang mengamankan aksi pun langsung menyelamatkan diri dengan berlarian ke dalam Gedung Nusantara III DPR. (Baca Juga: Unjuk Rasa di Depan Gedung DPR Ricuh, Polisi Lepaskan Gas Air Mata)

Kondisi ini terjadi lantaran gas air mata yang ditembakkan petugas kepolisian ke arah demonstran, justru berbalik arah karena tertiup angin ke arah gedung DPR.

Awak media dan personel kepolisian pun berlarian menyelamatkan diri karena gas air mata terasa sangat menyesakkan renggorokan dan membuat mata terasa perih.

Ketika hendak menemui mahasiswa, Bamsoet mengatakan bahwa dirinya bersedia menemui kalangan mahasiswa untuk berdialog.

"Kami bersedia, kalau ingin dialog kita undang ke dalam, kalau keluar tidak mungkin karena suasananya. Jadi silakan perwakilan mahasiswa untuk mengutus dan masuk ke dalam," ujar Ketua DPR Bambang Soesatyo saat ditemui di kompleks parlemen, Jakarta, Selasa (24/9/2019). (Baca Juga: Kecewa Terhadap Pimpinan DPR, Mahasiswa Jebol Pagar Gedung DPR)

Akan tetapi, Bamsoet bukan menerima para perwakilan demonstran di dalam DPR. Politikus Golkar itu justru meninggalkan kompleks DPR. Ia menuju pintu gerbang utama DPR RI. Polisi pun terlihat mendampingi Bamsoet.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7223 seconds (0.1#10.140)