Sebelum Terbakar, Sopir Bus Transjakarta Turunkan Penumpang di Halte Juanda

Selasa, 19 Februari 2019 - 10:48 WIB
Sebelum Terbakar, Sopir Bus Transjakarta Turunkan Penumpang di Halte Juanda
Sebelum Terbakar, Sopir Bus Transjakarta Turunkan Penumpang di Halte Juanda
A A A
JAKARTA - Pramudi bus Transjakarta, Nasrudin menyampaikan kronologis terbakarnya bus Transjakarta B 7238 TGC di depan Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat malam tadi. Beruntung dalam peristiwa ini tidak ada satu pun penumpang dan awak bus yang mengalami luka-luka.

Nasrudin menjelaskan, setelah lampu dalam bus padam, dia mengantarkan penumpang hingga ke Halte Juanda."Sebelum terbakar saya sampaikan permohonan maaf kepada penumpang bahwa ada penyesuaian layanan Kalideres-Pasar Baru. "Layanan sementara, bus ini hanya sampai di Halte Juanda," ungkap Nasrudin pada wartawan Selasa (19/2/2019).

Setelah itu menurunkan penumpang di Halte Juanda, Nasrudin menepikan bus untuk memeriksa kondisi. Seketika itu pula keluar asap, dan dengan cepat Nasrudi meminta petugas layanan bus untuk turun demi keamanan. ( Baca: Bus Transjakarta Ludes Dilalap si Jago Merah di Depan Pasar Baru )

"Saya berusaha untuk mengambil alat pemadam kebakaran ringan di dalam bus. Tetapi asap tebal dan hitam langsung muncul, saya pun bergegas keluar dari bus," ujarnya. Akibat kejadian ini Nasrudi tidak mengalami luka serius, namun napasnya terasa sesak karena menghirup asap. Atas kondisi tersebut, Nasrudin dirujuk ke rumah sakit.

Direktur Utama PT Transjakarta Agung Wicaksono, Direktur Operasional Transjakarta Daud Joseph serta Direktur Teknik dan Fasilitas Transjakarta Wijanarko mengunjungi pramudi di rumah sakit untuk mengecek kesehatannya pada Senin malam.

Agung menyampaikan terima kasih kepada pramudi yang mengutamakan aspek keselamatan dan keamanan atas upayanya dalam pencegahan maupun penanganan cepat. Agung menegaskan, kejadian seperti ini tidak boleh terulang.

“Semuanya diinternal harus mengevaluasi semua proses. Dan laporan ke polisi, kami harap segera diinvestigasi oleh Puslabfor Polri," tambahnya. Menurut Agung, pramudi sudah melakukan antisipasi dan pencegahan demi keselamatan dan keamanan pengguna jasa.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8121 seconds (0.1#10.140)
pixels