Peringati Hari Pejalan Kaki, Anies Janji Tambah Fasilitas Pejalan Kaki

Selasa, 22 Januari 2019 - 14:24 WIB
Peringati Hari Pejalan Kaki, Anies Janji Tambah Fasilitas Pejalan Kaki
Peringati Hari Pejalan Kaki, Anies Janji Tambah Fasilitas Pejalan Kaki
A A A
JAKARTA - Memperingati Hari Pejalan Kaki Nasional yang jatuh pada 22 Januari, Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan menyarankan agar masyarakat Ibukota gemar jalan kaki.

"Mari kita lebih banyak menggunakan kaki untuk bertransportasi, karena kita tahu sesungguhnya alat transportasi yang dimiliki oleh kita adalah kaki, tapi kita cenderungnya menggunakan alat transportasi yang lain," kata Anies kepada wartawan, Selasa (22/1/2019).

Anies berjanji, kedepannya Pemprov DKI akan menambah pembangunan trotoar dibeberapa titik sebagai fasilitas umum untuk para pejalan kaki.

"Bagi kami di Jakarta gerakan membangun trotoar yang lebih banyak kita akan kita teruskan dan Sudirman - Thamrin, dan beberapa jalan Protokol menjadi percontohan pemanfaatan trotoar untuk pejalan kaki," ucapnya.

Anies pun mengaku, selama dirinya menjabat pihaknya sudah banyak membangun trotoar untuk pejalan kaki, namun sayang pemanfaatan dari trotoar ini masih banyak yang tak tepat sasaran.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5142 seconds (0.1#10.140)