Motif Pembunuhan di Kamar Indekos Diduga karena Pelaku Tersinggung
A
A
A
JAKARTA - Polisi meringkus terduga pelaku pembunuhan wanita yang jasadnya disimpan dalam lemari di sebuah kos di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan saat berusaha kabur ke Jambi. Berdasarkan pemeriksaan sementara, pembunuhan tersebut diduga karena adanya ketersinggungan.
"Ada ketersinggungan gitu kan, dan tersinggung dari temannya itu yang perempuan," ujar Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, Kompol Andi Sinjaya Ghalib pada wartawan, Rabu (21/11/2018).
Namun, dia belum bisa menjelaskan lebih detial perihal motif pembunuhan tersebut. Saat ini, kedua pelaku masih dalam perjalanan dari kawasan Jambi dan Palembang menuju ke Jakarta untuk pemeriksaan lebih lanjut. (Baca: Perempuan Muda Asal Palembang Ditemukan Tewas di Kamar Indekos )
Selain itu, para pelaku juga sengaja menyimpan jasad wanita muda berinisial IP itu ke dalam lemari. Tujuannya agar kasus pembunuhan tersebut tidak diketahui orang.
"Pastinya, ingin agar tidak terbongkar ya dia amankan. Untuk lebih lengkapnya besok akan kita sampaikan secara lengkap karena masih dalam perjalanan," katanya.
"Ada ketersinggungan gitu kan, dan tersinggung dari temannya itu yang perempuan," ujar Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, Kompol Andi Sinjaya Ghalib pada wartawan, Rabu (21/11/2018).
Namun, dia belum bisa menjelaskan lebih detial perihal motif pembunuhan tersebut. Saat ini, kedua pelaku masih dalam perjalanan dari kawasan Jambi dan Palembang menuju ke Jakarta untuk pemeriksaan lebih lanjut. (Baca: Perempuan Muda Asal Palembang Ditemukan Tewas di Kamar Indekos )
Selain itu, para pelaku juga sengaja menyimpan jasad wanita muda berinisial IP itu ke dalam lemari. Tujuannya agar kasus pembunuhan tersebut tidak diketahui orang.
"Pastinya, ingin agar tidak terbongkar ya dia amankan. Untuk lebih lengkapnya besok akan kita sampaikan secara lengkap karena masih dalam perjalanan," katanya.
(ysw)