KNKT Sebut Kerusakan Penunjuk Kecepatan pada 4 Penerbangan Terakhir

Senin, 05 November 2018 - 22:08 WIB
KNKT Sebut Kerusakan Penunjuk Kecepatan pada 4 Penerbangan Terakhir
KNKT Sebut Kerusakan Penunjuk Kecepatan pada 4 Penerbangan Terakhir
A A A
JAKARTA - Kerusakan pada penunjuk kecepatan bukan hanya terjadi pada penerbangan di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menuju Pangkalpinang. Kerusakan penunjuk kecepatan terjadi pada tiga penerbangan sebelum pesawat Lion Air Jatuh di Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin 29 Oktober 2018 pagi.

"(Kerusakan penunjuk kecepatan) pada empat penerbangan terakhir," ucap Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) M Soerjanto Tjahjono di kantornya, Senin (5/11/2018).

Sementara itu, Kepala Sub Komite Penerbangan Komite Nasional Keselamatan Transportasi, Nurcahyo Utomo menjelaskan dari empat penerbangan yang dimaksud salah satunya adalah penerbangan dari Denpasar menuju ke Jakarta yang diketahui merupakan penerbangan sebelum dari Soekarno-Hatta ke Pangkalpinang.

"Penerbangan pertama itu dari mana saya enggak tahu tujuannya terus ke Manado, Kedua Manado menuju Denpasar, lalu Denpasar ke Jakarta. Terakhir Jakarta ke Pangkalpinang," katanya.

Cahyo mengatakan, tiga penerbangan terjadi di hari yang sama. Sementara itu, satu penerbangan lagi adalah yang akhirnya jatuh.

"Sehari dipakai 3 kali penerbangan itu, lalu kan terakhir itu berangkat pagi-pagi dari Jakarta ke Pangkal Pinang. Secara ketentuan tidak ada yang mengatur berapa kali maksimal pesawat dibolehkan terbang, terserah operatornya. Asal perawatannya tepat dan benar," tutupnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6892 seconds (0.1#10.140)
pixels