DKI Tak Persoalkan Anggaran Pendamping OK OCE Rp3,9 Miliar Dicoret

Rabu, 19 September 2018 - 12:24 WIB
DKI Tak Persoalkan Anggaran...
DKI Tak Persoalkan Anggaran Pendamping OK OCE Rp3,9 Miliar Dicoret
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menanggapi dengan santai apabila anggaran pendamping program One Kecamatan One Centre of Entrepreneurship (OK OCE) senilai Rp3,9 miliar dalam APBD Perubahan 2018 dicoret DPRD DKI Jakarta.

Anies mengatakan, OK OCE merupakan gerakan dari rakyat oleh rakyat yang notabenenya pemerintah hanya menjadi fasilitator saja."Tidak masalah (anggaran pendamping dicoret). Ini adalah sebuah gerakan. Gerakan itu memang nature-nya adalah dari rakyat oleh rakyat. Negara fasilitator saja," kata Anies di Jakarta, Rabu (19/9/2018).

Mantan Mendikbud itu pun mengaku tak merasa terganggu anggaran pendamping OK OCE dicoret DPRD pada Senin, 17 September 2018 lalu. "Enggak (ada masalah OK OCE dicoret). Ini gerakan kok," jelas Anies.

Sekadar informasi, DPRD DKI Jakarta mencoret anggaran kegiatan sertifikasi bagi pendamping program OK OCE senilai Rp3,9 miliar dalam APBD Perubahan 2018. Anggaran sebesar Rp 3,9 miliar tersebut digunakan untuk pelatihan dan uji kompetensi pendamping OK OCE. Karena sebanyak 200 pendamping yang selama ini telah mendampingi peserta OK OCE belum memiliki sertifikat profesi.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6942 seconds (0.1#10.140)