Blusukan ke Kedung Badak, Dedie Rachim Bicara Soal Kesejahteraan
A
A
A
JAKARTA - Calon Wakil Wali Kota Bogor, Dedie Rachim, blusukan ke warga RT 04/RW02, Kelurahan Kedung Badak, Tanah Sareal, Kota Bogor. Di lokasi tersebut, Dedie bicara soal kesejahteraan, pendidikan, kesehatan, infrastruktur, renovasi rumah tidak layak huni (RTLH) dan lapangan kerja.
"Memang daerah Kedung Badak ini masih ada yang perlu dituntaskan. Soal RTLH, Kang Bima terus meningkatkan kuantitas. Tahun lalu sudah 2.000-an lebih warga yang rumahnya diperbaiki. Tahun selanjutnya akan ditingkatkan lagi, baik dari segi kuantitas maupun kulitas bagunannya," ungkap Dedie melalui siaran persnya, Senin (19/2/2018).
Terkait lapangan kerja, kata Dedie, dirinya akan atur mekanisme agar mal, hotel, pabrik, pertokoan harus mempekerjakan warga Kota Bogor. "Harus ada aturan yang mengatur soal itu, agar warga Bogor diprioritaskan," tambahnya.
Dedie juga melihat kondisi Jalan Letnan Tata Winata dan Jalan Kolonel Enjo Martadisastra yang menghubungkan Kebon Pedes dan Warung Jambu merupakan akses yang yang strategis. "Hanya saja saya melihat ini jalannya masih sempit. Padahal ini lalu lalang warga yang strategis. Nanti akan dilebarkan," katanya.
Sedangkan warga yang terkena pelebaran jalan akan mendapatkan ganti dengan harga yang layak. "Kalau jalan lebar, roda ekonomi di sini akan tumbuh," terang dia.
Ia juga meminta untuk para pendukung dan warga lainnya untuk menjaga proses Pilkada ke depan agar berjalan aman dan kondusif. "Tidak perlu hujat menghujat. Tidak perlu gontok-gontokan jaga kerukunan," harapnya.
"Memang daerah Kedung Badak ini masih ada yang perlu dituntaskan. Soal RTLH, Kang Bima terus meningkatkan kuantitas. Tahun lalu sudah 2.000-an lebih warga yang rumahnya diperbaiki. Tahun selanjutnya akan ditingkatkan lagi, baik dari segi kuantitas maupun kulitas bagunannya," ungkap Dedie melalui siaran persnya, Senin (19/2/2018).
Terkait lapangan kerja, kata Dedie, dirinya akan atur mekanisme agar mal, hotel, pabrik, pertokoan harus mempekerjakan warga Kota Bogor. "Harus ada aturan yang mengatur soal itu, agar warga Bogor diprioritaskan," tambahnya.
Dedie juga melihat kondisi Jalan Letnan Tata Winata dan Jalan Kolonel Enjo Martadisastra yang menghubungkan Kebon Pedes dan Warung Jambu merupakan akses yang yang strategis. "Hanya saja saya melihat ini jalannya masih sempit. Padahal ini lalu lalang warga yang strategis. Nanti akan dilebarkan," katanya.
Sedangkan warga yang terkena pelebaran jalan akan mendapatkan ganti dengan harga yang layak. "Kalau jalan lebar, roda ekonomi di sini akan tumbuh," terang dia.
Ia juga meminta untuk para pendukung dan warga lainnya untuk menjaga proses Pilkada ke depan agar berjalan aman dan kondusif. "Tidak perlu hujat menghujat. Tidak perlu gontok-gontokan jaga kerukunan," harapnya.
(ysw)