Sempat Di-hack, Situs Dishub DKI Sudah Pulih Kembali

Senin, 29 Januari 2018 - 12:10 WIB
Sempat Di-hack, Situs Dishub DKI Sudah Pulih Kembali
Sempat Di-hack, Situs Dishub DKI Sudah Pulih Kembali
A A A
JAKARTA - Situs Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta sempat diretas oleh hacker, pada Sabtu 27 Januari dan Minggu 28 Januari 2018. Namun, kini situs Dishub DKI sudah pulih kembali.

"Iya Sabtu kemarin sempat diretas, bisa diperbaiki. Minggu diretas, tapi sekarang sudah diperbaiki," kata Wakadishub DKI Sigit Widjatmoko kepada Okezone, Senin (29/1/2018) pagi.

Namun, ia belum mengetahui motif maupun pelaku peretasan situs dishub.jakarta.go.id tersebut. Pihaknya pun akan berkoordinasi dengan Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfotik) DKI mengenai peretasan tersebut.

"Kami koordinasi ke Diskominfotik provinsi. Kami koordinasi untuk langkah selanjutnya," katan Sigit. (Baca Juga: Pakar IT: Semua hacker punya tujuan
Koordinasi dengan Diskominfotik itu untuk mempertimbangkan apakah peretasan itu perlu dilaporkan ke pihak berwajib.

"Ini kami koordinasi ke Diskominfotik apa perlu dilaporkan, (karena) sudah dua kali diretas," ujar Sigit.

Diketahui, situs Dishub DKI sempat diretas pada Sabtu 27 Januari 2018, namun berhasil diperbaiki. Sehari kemudian, pada Minggu 28 Januari malam, situs Dishub DKI kembali di-hack.

Ketika diretas, situs itu memiliki tampilan halaman depan dengan latar berwarna hitam. Peretas juga meninggalkan pesan berupa sindir dikit baper. Namun, belum diketahui maksud dari pesan itu.

"Bocah gausah banyak gaya, sindiri dikit baper :(" demikian tulisan tersebut.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5712 seconds (0.1#10.140)