Berdamai, Besok Fayakhun Cabut Laporan di Polda Metro

Selasa, 06 Desember 2016 - 22:08 WIB
Berdamai, Besok Fayakhun Cabut Laporan di Polda Metro
Berdamai, Besok Fayakhun Cabut Laporan di Polda Metro
A A A
JAKARTA - Setelah berdamai, Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Fayakhun Andriadi akan mencabut laporannya di Polda Metro Jaya. Laporan tersebut, terkait penganiayaan terhadap dirinya oleh sesama kader Golkar, yakni Fahd Arafiq, Abdul Hafids, dan Nursam Haliq.

"Besok paling sekitar pukul 12.00 WIB kita akan cabut laporan itu," kata Fayakhun, usai dipertemukan dengan Fahd, di Kantor DPD Golkar DKI, Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (6/12/2016).

Fayakhun melanjutkan, usai peristiwa ini mereka akan fokus memperjuangkan semangat partai berlambang pohon Beringin itu. Bahkan, menjadikan persoalan ini sebagai pelajaran hidup.

"Hari ini Alhamdulillah, kita sudah banyak bicara, kita menyampaikan kepada publik bahwa kita satu," jelasnya. (Baca: Pascaaksi 412, Ketua AMPG dan Ketua DPD Golkar DKI Saling Lapor ke Polda)

Sebelumnya diberitakan, Fayakhun dikeroyok Fahd Arafiq, Abdul Hafids, dan Nursam Haliq di Fountain Cafe, Grand Hyatt, Jakarta Pusat, usai aksi demo di Bundaran HI, Minggu 4 Desember 2016 kemarin.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7492 seconds (0.1#10.140)
pixels