Ini Profil Calon Plt Gubernur DKI Jakarta Pengganti Ahok

Selasa, 25 Oktober 2016 - 05:30 WIB
Ini Profil Calon Plt...
Ini Profil Calon Plt Gubernur DKI Jakarta Pengganti Ahok
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Wakil Gubernur Djarot Saiful Hidayat telah ditetapkan KPU DKI sebagai peserta cagub dan cawagub Pilgub DKI 2017 mendatang. Sesuai dengan peraturan dan Undang-Undang maka calon petahana ini harus cuti sejak ditetapkan sebagai cagub-cawagub.

Untuk mengisi kekosongan jabatan, Mendagri Tjahjo Kumolo akan menunjuk pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, sesuai dengan Permendagri No 74/2016 tentang Cuti di Luar Tanggungan Negara bagi Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

Dalam Pasal 4 ayat 1 tertulis, selama Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota menjalani cuti di luar tanggungan negara sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3, ditunjuk Plt Gubernur, Plt Bupati, dan Plt Wali Kota sampai selesainya masa kampanye.

Di ayat 2 berbunyi, Plt Gubernur sebagaimana dimaksud pada ayat 1 berasal dari pejabat pimpinan tinggi madya Kementerian Dalam Negeri atau Pemerintah Daerah Provinsi.

Mendagri Tjahjo Kumolo telah mempertimbangkan dua nama untuk mengemban tugas sebagai Plt Gubernur DKI Jakarta. Keduanya ialah, Sekjen Kemendagri Yuswandi A Temenggung dan Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Kemendagri Soni Sumarsono.(Baca: Ini 2 Nama Calon Plt Gubernur DKI untuk Gantikan Ahok)

Lalu siapa Sekjen Kemendagri Yuswandi A Temenggung dan Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Kemendagri Soni Sumarsono. Berikut profil singkat kedua nama calon pengganti Ahok tersebut yang dirangkum dari berbagai sumber.

Sekjen Kemendagri Yuswandi A Temenggung
Ini Profil Calon Plt Gubernur DKI Jakarta Pengganti Ahok


Yuswandi Temenggung lahir di Palembang pada 22 Juni 1957. Yuswandi merupakan lulusan program doktor dari Cornell University, Amerika Serikat. Yuswandi pernah menjadi Asisten Deputi Urusan Moneter Deputi I, Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri (EKUIN), pada 1999 hingga 2001.

Yuswendi juga pernah menjabat sebagai Direktur Bina Investasi Daerah Ditjen Otonomi Daerah, Departemen Dalam Negeri. Pada 2002-2004, Yuswendi menjabat sebagai Kepala Pusat Administrasi Kerja Sama Departemen Dalam Negeri.

Di era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Yuswandi menjabat sebagai Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran, Kementerian Dalam Negeri.

Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Kemendagri Soni Sumarsono
Ini Profil Calon Plt Gubernur DKI Jakarta Pengganti Ahok


Soni Sumarsono lahir di Tulungagung, Jawa Timur pada 22 Februari 1959. Soni merupakan lulusan program doktor manajemen pendidikan di Universitas Negeri Jakarta. Berbagai jabatan strategis sempat dipegang Soni Sumarsono, antara lain, Direktur Keserasian Pembangunan Daerah, Direktur Pengembangan Wilayah dan Sekretaris Direktorat Jenderal Bangda Kementerian Dalam Negeri.

Soni juga pernah menjabat sebagai Direktur Pengembangan Usaha Ekonomi Masyarakat pada Ditjen PMD Kemendagri, Direktur Penataan Daerah dan Otonomi Khusus pada Direktorat Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri, dan ASDEP Pengelolaan Lintas Batas Negara, Deputi Bidang Pengelolaan Batas Wilayah Negara (BNPP).

Tak itu saja, Soni juga pernah menjadi Ketua Tim Delapan, tim yang menggodok sejumlah produk kebijakan semisal grand design pengelolaan perbatasan negara, rencana induk pengelolaan perbatasan negara.

Nama terakhir yang mungkin saja menjadi Plt Gubernur DKI Jakarta ialah Saefullah. Meski namanya tidak disebut Mendagri untuk menjadi Plt Gubernur DKI Jakarta. Namun, sebagai Sekda DKI, Saefullah merupakan pejabat pimpinan tinggi madya di Pemprov DKI.

Ini sesuai dalam Pasal 4 ayat 2 yang berbunyi, Plt Gubernur sebagaimana dimaksud pada ayat 1 berasal dari pejabat pimpinan tinggi madya Kementerian Dalam Negeri atau Pemerintah Daerah Provinsi. Berikut profil singkat:

Sekda DKI Saefullah
Ini Profil Calon Plt Gubernur DKI Jakarta Pengganti Ahok


Saefullah lahir di Rorotan, Jakarta Utara, 11 Februari 1964, menjabat sebagai Sekda DKI sejak 11 Juli 2014. Sebelumnya, Saefullah merupakan Wali Kota Jakarta Pusat sejak 2008-2014. Lulusan program doktor Universitas Padjajaran Bandung ini juga pernah menjabat sebagai Kepala Sudin Pendidikan Dasar Jakarta Barat.

Kepala Subdinas SLTP DKI Jakarta, Wakil Kepala Dinas Pendidikan Dasar DKI Jakarta dan Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta.

Siang ini dikabarkan Mendagri akan melantik Plt Gubernur DKI Jakarta. Dari tiga nama ini belum ada satu informasi pun, siapa yang akan ditunjuk Mendagri untuk menggantikan posisi Ahok hingga masa kampanye usai.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7721 seconds (0.1#10.140)