Pengunduran Diri Rustam Effendi Didukung Penuh Keluarga

Selasa, 26 April 2016 - 18:55 WIB
Pengunduran Diri Rustam Effendi Didukung Penuh Keluarga
Pengunduran Diri Rustam Effendi Didukung Penuh Keluarga
A A A
JAKARTA - Rustam Effendi mendapat restu dari istri dan anak tercintanya saat memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatan sebagai Wali Kota Jakarta Utara. Rustam Effendi mengambil keputusan agar Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) lebih konsentrasi bekerja.

"Sebelum mundur, saya rapat keluarga dulu. Keluarga pun mendukung penuh keputusan saya. Saya ingin mengakhiri semua kekisruhan atau kebisingan ini, karena tak ingin menganggu Pak Gubernur bekerja," ungkap Rustam di kantor Wali Kota Jakarta Utara, Selasa (26/4/2016).

Rustam mengaku, sejak menyerahkan surat pengunduran diri, merasa lebih nyaman."Saya perlu kenyamanan, lebih plong saat ini. Pak Gubernur juga bisa lebih konsen kerjanya," akunya.

Sebelumnya diberitakan, Rustam Effendi telah menyerahkan surat pernyataan pengunduran diri dari jabatan Wali Kota Jakarta Utara pada Senin sore pukul 17.00 WIB.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5560 seconds (0.1#10.140)
pixels