Ratusan Korban Gusuran Satroni Kantor Ahok

Jum'at, 22 April 2016 - 14:43 WIB
Ratusan Korban Gusuran Satroni Kantor Ahok
Ratusan Korban Gusuran Satroni Kantor Ahok
A A A
JAKARTA - Ratusan warga korban penggusuran di Luar Batang dan Kalijodo mendatangi Balai Kota DKI Jakarta. Mereka memprotes sikap Pemprov DKI yang melakukan penggusuran tanpa ganti rugi.

Warga yang tergabung dalam Gerakan Rakyat Tangkap Ahok (GRTA) berunjuk rasa ini berorasi di Gedung Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Massa tersebut merupakan warga yang terdampak penggusuran di Kalijodo dan Pasar Ikan, Penjaringan, Jakarta Utara. Mereka ikut membawa spanduk bertulis ‘Tangkap Ahok’.

"Kami datang ke sini untuk protes kepada Ahok yang selama ini telah melakukan pengusuran tanpa ada sosialisasi," kata seorang orator di depan Balai Kota, Jumat (22/4/2016).

Para warga juga meminta ganti rugi atas pelaksanaan kebijakannya yang berdampak kerugian besar kepada masyarakatnya.

"Meminta tanggung jawab dan ganti rugi kepada Pemprov DKI Jakarta sebesar Rp20 triliun dan menolak segala upaya penggusuran," teriaknya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6561 seconds (0.1#10.140)