Ini Alasan penertiban Kalijodo Dikawal Ribuan Personel Gabungan

Jum'at, 26 Februari 2016 - 21:02 WIB
Ini Alasan penertiban...
Ini Alasan penertiban Kalijodo Dikawal Ribuan Personel Gabungan
A A A
JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian menjelaskan, penerjunan 5.000 personel gabungan untuk mengamankan jalannya penertiban wilayah Kalijodo, Penjaringan Jakarta Utara. Menurut dia, polisi tidak ingin memandang sebelah mata penertiban ini.

"Kami enggak mau underestimate, jadi bukan masuk kedalamnya, yang masuk ke dalam cuma eskafator dan petugas Satpol PP dibantu Polri-TNI. Tapi dikeliling area itu kami jaga semua," kata Tito di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat (26/2/2016).

Saat ditanya mengenai antisipasi perlawanan dari warga Kalijodo, Tito mengaku, sudah ada pendekatan dari pemerintah daerah (pemda) untuk mengantisipasi hal itu.

"Saya kira pemda sudah sangat baik sekali di sana menyediakan rusun, bantu bongkar, menyediakan tempat untuk mereka," tukasnya. (Baca: Rapat Koordinasi, 5.000 Personel Kawal Penertiban Kalijodo)

PILIHAN:

Ini Kata Kasudin Tata Air Soal Jakarta Barat Terendam Banjir

Ahli Hukum: Jessica Tidak Bisa Jadi Tersangka
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8699 seconds (0.1#10.140)