Ahok Salahkan Ketidakjujuran PT Jakpro

Selasa, 12 Januari 2016 - 03:39 WIB
Ahok Salahkan Ketidakjujuran PT Jakpro
Ahok Salahkan Ketidakjujuran PT Jakpro
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyalahkan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) yang menutupi ketidaksanggupan mereka dalam melakukan rehab Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur.

Menurut Ahok, seharusnya sejak dahulu Jakpro bisa mengatakan jika tidak sanggup maupun sanggup. "Kalau enggak sanggup, bilang enggak sanggup. Kalau mereka jujur kan saya jadi enggak ikutan bohong bilang bisa, bisa, tapi nanti 2018 enggak bisa gimana," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin 11 Januari 2016 kemarin.

Ahok mengaku saat ini yang bisa dilakukan yaitu harus melapor kepada Pemerintah Pusat karena PT Jakpro sudah menyerah untuk merehab Velodrome.

"Mungkin diambil alih harus ada Keputusan Presiden (keppres) penunjukan langsung untuk yang mengerjakan," tukasnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7572 seconds (0.1#10.140)