Pilkada Tangsel Diprediksi Ketat

Rabu, 25 November 2015 - 00:49 WIB
Pilkada Tangsel Diprediksi Ketat
Pilkada Tangsel Diprediksi Ketat
A A A
TANGERANG SELATAN - Pilkada Kota Tangsel yang diikuti tiga pasangan calon wali kota diprediksi akan berlangsung ketat. Prediksi ini diketahui berdasarkan hasil survei independen PilkadaIndonesia.com.

Lembaga penelitian yang memegang izin resmi KPUD Tangerang Selatan ini melakukan survei pada 12-19 November 2015 lalu dengan jumlah responden sebanyak 437 orang. Direktur Eksekutif PilkadaIndonesia.com Gunawan Abdillah menjelaskan, lembaganya melakukan survei melalui wawancara tatap muka dan voting online.

"Pasangan petahana Airin Rachmi Diany-Benyamin Davnie beradu popularitas serta gagasan dengan Arsid-Elvier Ariadiannie Soedarto Poetri.Sedangkan Ikhsan Modjo-Li Claudia Chandra menyusul di belakang keduanya," jelas Gunawan kepada wartawan, Selasa 24 November 2015 kemarin.

Menurut Gunawan, hasil survei wawancara tatap muka menunjukkan Airin Rachmi Diany-Benyamin Davnie meraih 62,7% suara responden, Arsid-Elvier 21,7% , dan Ikhsan Modjo-Li Claudia Chandra 4,12%. Untuk suara abstain sebanyak 11,44%.

Untuk hasil survei voting online, lanjut Gunawan, pasangan Arsid-Elvier lebih unggul dibandingkan Airin-Benyamindan Ikhsan Modjo- Li Claudia Chandra. "Survei online Arsid-Elvier meraih 80,3%, Airin-Benyamin 22,73% dan Ikhsan Modjo-Li Claudia 13,64%," kata Gunawan.

Menurut Gunawan, dalam voting online tidak dibatasi jumlah responden, namun dikunci berdasarkan nomor induk kependudukan dan alamat internet protokolnya. Sehingga mencegah adanya voting ganda oleh satu responden.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6350 seconds (0.1#10.140)
pixels