Sekjen PAN: Dukungan Resmi PPP Tetap Agus-Sylvi

Kamis, 20 Oktober 2016 - 00:06 WIB
Sekjen PAN: Dukungan Resmi PPP Tetap Agus-Sylvi
Sekjen PAN: Dukungan Resmi PPP Tetap Agus-Sylvi
A A A
JAKARTA - Sekjen DPP PAN Edi Suparno memastikan secara resmi dukungan PPP kepada Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni dalam kontestasi Pilgub DKI 2017 tidak berubah. Kendati tampuk kepemimpinan partai berlambang kabah nantinya berganti wajah.

Menurutnya Edi, pendaftaran partai politik (parpol) kepada calon gubernur sudah masuk KPU DKI. Sesuai aturan, parpol yang telah mendaftarkan cagub-cawagub tertentu tidak bisa mengubah dukungan ketika proses pilgub tengah berlangsung.

"Menurut KPU kan itu pendaftaran parpol itu sudah tercatat pada saat PPP versi Romahurmuziy didaftarkan, dan itulah yang digunakan sebagai pegangan," ujarnya pada wartawan, Rabu (19/10/2016).

Dia menerangkan, adapun PPP dari kubu Romahurmuziy pun dianggap lebih kuat daripada kubu Djan Faridz, kubu Romi memiliki jaringan lebih besar, khususnya di jaringan NU sehingga mampu menyukseskan paslon Koalisi Cikeas di Pilgub DKI Jakarta nanti.

"Jadi perpecahan tidak berdampak signifikan sama sekali. Dukungan tetap solid dan kita mengusung program yang signifikan, menyapa warga Jakarta di enam ribu titik, spesifiknya pasangan kita akan menyapa dalam rangka sosialisasi sosok dan profil mereka," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4529 seconds (0.1#10.140)