Ini Kata Psikolog Soal Ibu Hamil

Sabtu, 23 Juli 2016 - 08:15 WIB
Ini Kata Psikolog Soal Ibu Hamil
Ini Kata Psikolog Soal Ibu Hamil
A A A
DEPOK - Psikolog Universitas Pancasila (UP) Aully Grashinta mengatakan, seorang ibu hamil harus melakukan pemeriksaan secara berkala. Hal itu guna memeriksa kesehatan imi dan mendeteksi adanya darah tinggi.

"Tapi apakah ibu tersebut melakukan pemeriksaan secara rutin saat hamil? Itu juga perlu diteliti lagi," kata Aully di Depok, Jumat 22 Juli 2016.

Menurutnya, peningkatan kemampuan tenaga pelayanan kesehatan memang perlu. Namun yang juga harus dilakukan adalah edukasi langsung ke masyarakat. Masyarakat dengan tingkat pendidikan dan pengetahuan yang berbeda-beda membuat perlunya ada tindakan edukasi kesehatan yang intensif.

"Edukasi pada masyarakat juga tidak bisa diabaikan terutama untuk tindakan preventif," sarannya.

Karena, menurut dia, saat ini banyak ibu hamil yang kurang teredukasi untuk mengantisipasi hal tersebut. Padahal, kata dia, hal tersebut sangat penting untuk kesehatan mereka.

"Hanya pada banyak kasus seringkali masyarakat (dalam hal ini ibu hamil) kurang teredukasi untuk melakukan tindakan prefentif dan antisipatif," katanya. (Baca: Ibu Hamil Ini Meninggal Dunia di Angkot saat Akan Melahirkan)
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5693 seconds (0.1#10.140)