Jakarta Barat Diganjar Kota Peduli HAM

Selasa, 13 Desember 2022 - 07:36 WIB
loading...
Jakarta Barat Diganjar Kota Peduli HAM
Piagam penghargaan diberikan Dirjen Hak Asasi Manusia Kemenkumham Mualimin Abdi (kiri) kepada Wali Kota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko, Senin (12/12/2022). Foto: MPI/Ist
A A A
JAKARTA - Jakarta Barat mendapat penghargaan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) sebagai Kota Peduli HAM . Penghargaan diserahkan bertepatan dengan peringatan HAM se-dunia.

Piagam penghargaan diberikan Dirjen Hak Asasi Manusia Kemenkumham Mualimin Abdi kepada Wali Kota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko, Senin (12/12/2022).



Merespons penghargaan itu, Yani mengatakan sedari dulu Jakarta Barat memang selalu memprioritaskan hal-hal yang bersinggungan dengan HAM.

"Penghargaan ini diberikan dalam rangka meningkatkan atau terkait dengan HAM di wilayah masing-masing, seperti hak layak hidup, hak asuh anak, dan sebagainya," ujar Yani dalam keterangannya, Selasa (13/12/2022).

Yani menyebutkan, Pemkot Jakarta Barat memiliki program dalam peningkatan dan perlindungan hak-hak anak melalui kota layak anak.

"Di dalam kota layak ini kita bentuk forum anak. Forum ini kita libatkan anak-anak di dalam perencanaan pembangunan sehingga hak-hak mereka dijamin dan terlindungi," terangnya.

Di bidang hukum, Pemkot bersama Kejaksaan Negeri Jakarta Barat juga membuat rumah restorasi justice. Program ini dibuat dalam upaya melindungi hak-hak asasi manusia, baik hukum perdata dan pidana.

"Upaya-upaya ini ke depan akan kami terus tingkatkan dan pertahankan," pungkasnya.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2841 seconds (0.1#10.140)