Galang Dukungan untuk Ganjar, Saga Gelar Turnamen Voli di Bekasi

Senin, 05 Desember 2022 - 11:38 WIB
loading...
Galang Dukungan untuk Ganjar, Saga Gelar Turnamen Voli di Bekasi
Sahabat Ganjar (Saga) menggelar turnamen voli di Kecamatan Jati Asih, Kota Bekasi. Antusias masyarakat cukup banyak untuk mengikuti acara turnamen voli ini. Foto: Istimewa
A A A
JAKARTAS - Sahabat Ganjar ( Saga ) menggelar turnamen voli di Kecamatan Jati Asih, Kota Bekasi . Antusias masyarakat cukup banyak untuk mengikuti acara turnamen voli ini.

"Komunitas voli diisi oleh anak-anak muda dan jumlahnya sangat besar. Kita tidak hanya melihat jumlah pemainnya saja, tetapi penggemarnya juga," Ketua DPC Sahabat Ganjar Bekasi Suseno Bimo Kuncoro, Senin (5/12/2022).

Dia mengatakan, dukungan dari komunitas voli sangat besar untuk Ganjar. Bahkan, dia berharap, semoga dukungan ini teraplikasikan pada Pilpres 2024.

"Dukungan yang diberikan oleh komunitas voli kepada Pak Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024 sudah sangat luar biasa. Ini momentum yang sangat baik untuk ke depannya," sambungnya.

Turnamen voli sudah lamat tidak dilakukan di tempat ini. Bahkan, Sahabat Ganjar menyediakan total hadiah Rp4 juta dalam turnamen tersebut.

"Turnamen voli yang diadakan oleh Sahabat Ganjar sangat meriah. Karena sudah lama turnamen voli tidak diadakan di tempat kami," kata Andika, salah seorang peserta turnamen voli Sahabat Ganjar.

Dia mengatakan, penonton juga sangat antusias menyaksikan pertandingan. Dia berharap, turnamen ini dilakukan secara rutin.



“Semoga turnamen semacam ini terus diadakan oleh Sahabat Ganjar. Pokoknya sukses selalu untuk Sahabat Ganjar," kata Dika.

Dia pun memiliki harapan besar kepada Ganjar Pranowo untuk maju pada Pilpres 2024. "Saya berharap kepada Bapak Ganjar Pranowo sukses untuk menjadi Presiden 2024. 100% saya mendukung Bapak Ganjar Pranowo," katanya.

Sahabat Ganjar juga menggelar kegiatan konvoi bersama komunitas motor matik di Kabupaten Kuningan. Acaranya bertajuk “Gaspol Ganjar”.

“Pendekatan dan komunikasi yang baik adalah kunci utama besarnya dukungan dari masyarakat untuk Pak Ganjar. Sahabat Ganjar juga banyak mengadakan kegiatan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Sehingga tak mengherankan jika arus dukungan warga semakin besar untuk Ganjar Pranowo 2024,” kata perwakilan DPW Sahabat Ganjar Jawa Barat Kamila.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1836 seconds (0.1#10.140)