Tragedi Truk Trailer di Bekasi, Hasil Tes Urine Sopir Negatif Narkoba

Rabu, 31 Agustus 2022 - 14:38 WIB
loading...
Tragedi Truk Trailer di Bekasi, Hasil Tes Urine Sopir Negatif Narkoba
Polisi telah mengamankan sopir truk trailer yang mengalami kecelakaan di Jalan Sultan Agung, Kranji, Kota Bekasi. Foto: Istimewa
A A A
BEKASI - Polisi telah mengamankan sopir truk trailer yang mengalami kecelakaan di Jalan Sultan Agung, Kranji, Kota Bekasi. Polisi langsung melaksanakan tes urine terhadap sang sopir.

“Pengemudi sudah kita amankan, sudah tes urine juga, hasilnya negatif, mungkin dia human error atau mungkin gagal rem,” kata Dirgakum Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan, Rabu (31/8/2022).

Aan mengatakan, hingga saat ini polisi belum bisa meminta keterangan kepada sang sopir. Hal ini lantaran sopir truk masih dalam kondisi tidak stabil.

“Sementara belum (meminta keterangan sopir), karena masih shock, nanti secepatnya kita kasih keterangan,” ucapnya.



Diberitakan sebelumnya, sebanyak 10 orang tewas akibat peristiwa truk kontainer tabrak tiang listrik di Jalan Sultan Agung, Kota Bekasi. Para korban telah dievakuasi ke RSUD dan Rumah Sakit Ananda Bekasi.

Kasat Lantas Polres Bekasi AKBP Agung Pitoyo mengatakan, sebanyak 10 orang tewas dalam peristiwa tersebut. Para korban tewas saat ini telah dievakuasi ke rumah sakit.

"Sudah (dievakuasi) ke RSUD dan RS Ananda," kata Agung saat dihubungi, Rabu (31/8/2022).
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2024 seconds (0.1#10.140)