Tebet Eco Park Kembali Dibuka, Warga: Fasilitasnya Bagus dan Enak Dikunjungi

Selasa, 16 Agustus 2022 - 16:43 WIB
loading...
Tebet Eco Park Kembali...
Taman Tebet Eco Park kembali dibuka setelah dua bulan ditutup sejak Senin 15 Agustus 2022 lalu. Foto/SINDOnews/Ari Sandita Murti
A A A
JAKARTA - Taman Tebet Eco Park yang berlokasi di Jalan Tebet Barat Raya, RT 01/RW 10, Kelurahan Tebet Barat, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan kembali dibuka setelah dua bulan ditutup sejak Senin 15 Agustus 2022 lalu.

Pantauan di lapangan, tampak penjagaan dilakukan secara ketat oleh belasan petugas PJLP Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta di pintu lobby utama yang merupakan satu-satunya pintu masuk yang dibuka. Pengunjung yang berdatangan pun cukup ramai.

Sebelum para pengunjung masuk, terlebih dahulu mereka menjalani pengecekan tanda daftar masuk melalui aplikasi JAKI oleh petugas. Dan bagi pengunjung yang belum mendaftar, baik itu karena belum mengetahui prosedur dan lain sebagainya.

Di depan lobby juga ada petugas yang membantu untuk mendaftar hingga membuat pengunjung yang sudah datang tetap bisa masuk.Pengunjung umumnya didominasi para orang tua yang membawa keluarga, dari anak usia balita hingga anak-anak.

Kemudian ada juga, anak-anak remaja sekolah setingkat SMP dan SMA dan pasangan orang tua usia lanjut.Layaknya orang tamasya, pengunjung menikmati fasilitas taman. Ada yang sekedar duduk santai di bawah rindangnya pohon dengan menggelar tikar sembari ngemil.

Kemudian ada juga yang duduk di bangku-bangku taman serta main ayunan atau sekedar jalan santai mengelilingi taman. Pengunjung di taman itu dibagasi jumlahnya hanya di kisaran 4.000 di hari biasa dan 5.000 di akhir pekan.

Dewi (32) salah satu pengunjung warga RT 12/RW 12, Kelurahan Grogol Selatan, Kecamatan Kebayoran Lama mengungkapkan ia, suami dan anaknya yang masih balita sengaja datang untuk melihat serta menikmati Tebet Eco Park, termasuk fasilitasnya. Dia pun dimudahkan untuk berkeliling dengan adanya pengaturan waktu bagi pengunjung itu.

”Saya dan keluarga baru pertama ke sini untuk melihat langsung taman dan ganti suasana sebab selama ini berkunjung ke Taman Cipulir. Dan, Tebet Eco Park lebih luas, adem, nyaman. Dan fasilitasnya juga banyak hingga enak untuk dikunjungi,” ujar Dewi.



Diketahui, dibukanya Tebet Eco Park dibagi dua sesi. Sesi pertama dari pukul 07.00 WIB -11.00 WIB, sementara sesi kedua pukul 13.00 WIB - 17.00 WIB. Untuk kapasitas pengunjung dibatasi hanya 4 ribu orang setiap hari Senin sampai Jumat.

Kemudian masing 5 ribu orang untuk Sabtu dan Minggu. Dan bagi warga yang hendak berkunjung terlebih dahulu harus harus mendaftar melalui aplikasi JAKI.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1365 seconds (0.1#10.140)