Dua Jenderal Kesehatan Temu Kangen di Kedai Kopi Bernuansa Industrial

Minggu, 03 Juli 2022 - 19:52 WIB
loading...
Dua Jenderal Kesehatan Temu Kangen di Kedai Kopi Bernuansa Industrial
Letjen TNI (Purn) dr Terawan Agus Putranto dan Irjen Pol dr Asep Hendradiana menggelar temu kangen sambil ngopi bareng dalam soft opening OktafCoffee di Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (2/7/2022). Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Letjen TNI (Purn) dr Terawan Agus Putranto dan Irjen Pol dr Asep Hendradiana menggelar temu kangen sambil ngopi bareng dalam soft opening OktafCoffee di Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (2/7/2022).

Kedai kopi bertema industrial garden yang tak jauh dari Taman Eco Park Tebet ini tak hanya sekadar tempat ngopi pada umumnya. Kedai kopi ini juga menyediakan beragam menu non-kopi dan makanan, mulai dari traditional food hingga western food, serta aneka macam camilan.
Baca juga: Tindakan Terawan Dibenarkan Secara Etik dan Hukum

Manajemen OktafCoffee turut mengundang mantan Menteri Kesehatan dr Terawan Agus Putranto dan juga Kepala Pusat Kedokteran Kesehatan Irjen Pol dr Asep Hendradiana. "Pada soft opening kami memang mengundang Dokter Terawan dan Dokter Asep untuk merasakan menu yang kami sajikan," kata Ryan Ari, Manager OktafCoffee.

"Dokter Terawan dan Dokter Asep kebetulan memang penyuka kopi. Dokter Asep memesan kopi susu dan steak khas OktafCoffee. Beliau sangat menyukainya," ujar Ryan.

Selain menyeruput segelas kopi, Terawan yang tengah menikmati hidangan makanan menyampaikan rasa senangnya dengan konsep yang diusung kedai ini.
Baca juga: Kolaborasi Unik Brand Fashion Itali dan Kedai Kopi

"Saya suka dengan konsep ini, industrial garden yang sangat kekinian. Tempatnya nyaman untuk ngobrol bareng keluarga dan rekan kerja. Kopinya juga enak, bersahabat dengan lambung dan lidah saya. Saya minum kopi susu dan pisang goreng cokelat," tutur Terawan.

Dia berharap di masa pandemi ini anak muda bisa memanfaatkan peluang untuk membantu peningkatan perekonomian. "Saya berharap anak-anak muda bisa semangat kembali untuk usaha dan membuka lowongan kerja dalam masa pandemi agar membantu perekonomian bangsa," ujar Terawan.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2343 seconds (0.1#10.140)