Diguyur Hujan, Massa Aksi 1706 Tetap Bertahan di Depan Gedung Kedubes India

Jum'at, 17 Juni 2022 - 15:36 WIB
loading...
Diguyur Hujan, Massa Aksi 1706 Tetap Bertahan di Depan Gedung Kedubes India
Massa Aksi 1706 turus mengumandangkan salawat di tengah guyuran hujan tepat di depan Gedung Kedubes India, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. Foto: MPI/Bachtiar Rojab
A A A
JAKARTA - Massa Aksi 1706 bertajuk 'Bela Nabi Muhammad SAW' turus mengumandangkan salawat di tengah guyuran hujan tepat di depan Gedung Kedutaan Besar (Kedubes) India, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

Pantauan MNC Portal di lokasi, massa gabungan dari Front Persaudaraan Islam (FPI), Persaudaraan Alumni (PA) 21, serta Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama tak henti-hentinya mengumandangkan salawat Nabi.

Baca juga: Aksi Bela Nabi, Orator Aksi 1706 Teriak Usir Dubes India

Terlihat, meski hujan tengah mengguyur ratusan peserta aksi tetap berdiri mengikuti aba-aba yang disuarakan salah seorang orator, yakni Ketua Umum Front Persaudaraan Islam (FPI) Muhammad Bin Husein Alatas.

Di atas mobil komando, Husein terus membakar masa agar tidak mengendurkan niatnya membela Nabi Muhammad SAW. Ia terus meminta aksi massa agar terus mengumandangkan sholawat.

Baca juga: Petinggi Partai Berkuasa India Ditangkap karena Menghina Nabi Muhammad

"Terus kumandangkan salawat teman-teman," ujar Husein di tengah aksi massa.

Kendati demikian, lalu lintas dari Jalan Rasuna Said menuju Kuningan terpantau kerap tersendat. Hal itu diakibatkan adanya penumpukan volume kendaraan di jalur cepat.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1783 seconds (0.1#10.140)