KAI Commuter Sebut KRL Kecelakaan di Depok Akibat Ditabrak Mobil

Rabu, 20 April 2022 - 10:31 WIB
loading...
KAI Commuter Sebut KRL...
KAI Commuter menyebut KA 1077 yang kecelakaan di perlintasan antara Stasiun Citayam dan Stasiun Depok, Rabu (20/4/2022) pagi, akibat tertemper (ditabrak) mobil.i. Foto: MPI/Adhita Dian
A A A
JAKARTA - KAI Commuter menyebut KA 1077 yang kecelakaan di perlintasan antara Stasiun Citayam dan Stasiun Depok, Rabu (20/4/2022) pagi, akibat tertemper (ditabrak) mobil. Bukan sebaliknya, KRL menabrak mobil.

"Akibat tertemper mobil. Sarana KRL mengalami kerusakan dan belum dapat melanjutkan perjalanan kembali," ujar VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba.



KAI Commuter mengimbau agar masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi ataupun pejalan kaki, untuk mendahulukan perjalanan kereta saat melintas di perlintasan sebidang.

"Kepada masyarakat khususnya pengguna jalan, untuk senantiasa waspada, berhati-hati, dan mendahulukan perjalanan kereta saat melintas di perlintasan sebidang. Gunakan perlintasan sebidang yang telah disediakan oleh pemerintah sesuai aturan," tegas Anne Purba.



Diketahui, kecelakaan ini terjadi di Jalan Rawa Geni pagi tadi sekitar pukul 06.45 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun mobil dalam kondisi hancur dan pengemudi mengalami luka parah.

"Mobil mau masuk ke Rawa Geni dari Depok. Sudah diteriakin berhenti, tapi mobil tetap maju," ujar Hendi, penjaga perlintasan sebidang di lokasi kejadian.

Mobil ringsek setelah tertabrak KRL di bagian depan. Mobil sempat terseret satu meter namun posisi pengemudi masih dalam mobil.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2140 seconds (0.1#10.140)