Angkat Pelaku Usaha Kopi, Kompetisi Perkopian Digelar di Mal Kokas

Jum'at, 25 Maret 2022 - 19:08 WIB
loading...
Angkat Pelaku Usaha Kopi, Kompetisi Perkopian Digelar di Mal Kokas
Fomatama Mega Kreasi menyelenggarakan kompetisi bertajuk Jakarta Coffe Championship (JCC) 2022 di Mal Kota Kasablanka, Tebet, Jakarta Selatan. Foto/SINDOnews/Ari Sandita
A A A
JAKARTA - Guna mengangkat pelaku usaha kopi, Fomatama Mega Kreasi menyelenggarakan kompetisi bertajuk Jakarta Coffe Championship (JCC) 2022 di Mal Kota Kasablanka, Tebet, Jakarta Selatan dari Rabu (23/3/2022) hingga Minggu (27/3/2022).

Direktur PT Fomatama Mega Kreasi, Indra Kusnadi mengatakan, ada 20 UMKM binaan kementerian yang mengikuti pameran tersebut. Mereka berasal dari berbagai daerah di Indonesia dengan menawarkan ragam produk yang kualitasnya sudah terjamin.

”Dari binaan kementerian ada sekitar 20 pelaku usaha, sisanya dari pihak swasta. Mereka berkesempatan mempromosikan produk kopi mereka,” kata Indra, Jumat (25/3/2022).

Pria yang menjadi penyelenggara acara itu menerangkan, kompetisi tersebut diikuti oleh puluhan Barista Kopi, yang mana produknya dipamerkan di Mal Kota Kasablanca, Tebet, Jakarta Selatan.Nantinya, para Barista tersebut akan bersaing demi mendapatkan tiket mewakili Indonesia ke acara Social coffe International (SCI) di Portland, Amerika Serikat.

”Secara umum kita ingin mengangkat derajat kopi lebih tinggi, ekspor makin meningkat dan pemuda-pemuda ini bisa lebih maju dengan menggunakan kopi sebagai kendaraanya,” tuturnya.

Kegiatan yang didukung oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop UKM) itu juga bertujuan mengangkat para pelaku usaha di bidang perkopian melalui pameran yang digelar.

Puluhan booth dari para UMKM berbagai daerah dengan berbagai profuk koinya juga dipamerkan, baik produk original maupun olahan minuman kopi kekinian.

Selain kegiatan kompetisi, ada juga lomba, talkshow, hingga pelatihan yang semuanya berkaitan dengan kopi. Rangkaian kegiatan talkshow dan pelatihan itu diikuti oleh berbagai kalangan, tak terkecuali oleh mahasiswa.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2605 seconds (0.1#10.140)