Profil AKBP Singgih Hermawan, Bekuk Preman Tanah Abang hingga Acak-acak Kampung Bahari

Selasa, 15 Maret 2022 - 16:49 WIB
loading...
Profil AKBP Singgih Hermawan, Bekuk Preman Tanah Abang hingga Acak-acak Kampung Bahari
Kasat Narkoba Polres Jakarta Utara, AKBP Singgih Hermawan.Foto/SINDOnews/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - AKBP Singgih Hermawan nama perwira menengah polisi ini mungkin tidak terlalu familiar di telinga masyarakat. Namun, nama Singgih akan diingat para pedagang Pasar Tanah Abang , karena berhasil menangkap sejumlah preman yang kerap melakukan pungutan liar (pungli) di kawasan tersebut.

Penangkapan terhadap preman pelaku pungli ini dilakukan Singgih sat masih menjabat sebagai Kapolsek Tanah Abang. Pertengahan Juni 2021 silam sebanyak 10 orang preman yang kerap memalak sopir pembawa barang dagangan di Pasar Tanah Abang ditangkap.

Penangkapan 10 orang preman ini dilakukan saat kepolisian melakukan patroli keliling di sekitar kawasan Pasar Tanah Abang. Para preman meminta uang kepada sopir-sopir truk sebesar Rp5.000-Rp10.000.

Tak hanya menangkap preman, pada Oktober 2021 di bawah komando Singgih, petugas Polsek Tanah Abang menangkap sejumlah geng motor yang melakukan tawuran di Karet, Tanah Abang. Baca: Polisi Acak-acak Kampung Bahari, 28 Orang Diduga Bandar Narkoba Diciduk

Pada November 2021, Singgih dipercaya untuk memimpin Satuan Narkoba Polres Jakarta Utara . Sebulan sejak memegang jabatan tersebut, pada Desember 2021 Singgih dibantu Polda Metro Jaya menggerebek sarang peredaran narkoba di Kampung Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Sebanyak 27 orang ditangkap pada penggerebekan yang dilakukan saat itu. Terbaru pada 9 Maret 2022 kemarin, Singgih yang mendapat bantuan pasukan dari Polda Metro Jaya kembali mengacak-acak Kampung Bahari.

Sebanyak 28 orang bandar narkoba berikut barang bukti berupa 350 gram sabu, 1.500 pil ekstasi, dan juga narkotika jenis lainnya disita petugas. Langkah berani kepolisian ini pun diapresiasi oleh masyarakat Jakarta Utara.

Patut ditunggu gebrakan-gebrakan selanjutnya yang dilakukan mantan Wakapolres Batanghari dan Wakapolres Bungo, Jambi ini memberantas peredaran narkoba di Jakarta Utara.
(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2273 seconds (0.1#10.140)