Korsleting Listrik, 4 Mobil di Pondok Gede Hangus Terbakar

Minggu, 13 Maret 2022 - 06:50 WIB
loading...
Korsleting Listrik,...
Bengkel las dan mobil di Jatiwaringin Pondok Gede, Kota Bekasi hangus terbakar Sabtu (12/3/2022) malam. Foto/Dok Damkar Bekasi
A A A
BEKASI - Kebakaran hebat melanda sebuah bengkel di Jalan Setia 1 RT 4 RW 12, Kelurahan Jatiwaringin, Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi, Sabtu (12/3/2022) malam. Akibat kebakaran itu 4 unit mobil dan 1 unit sepeda motor hangus terbakar.

Beruntungnya dalam peristiwa itu tak sampai memakan korban jiwa. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.”Penyebab kebakaran korselting listrik,” ujar Kepala Dinas Kebakaran Kota Bekasi, Aceng Solahudin, Minggu (13/3/2022).

Menurut dia, kebakaran itu dilaporkan terjadi sekitar pukul 21.14 WIB dan selesai penanganan 22.30 WIB dengan melibatkan 5 unit damkar. Adapun kronologis kejadian berdasarkan saksi Heru bahwa api berasal dari korsleting panel listrik.

”Panel listrik itu mengeluarkan api dengan cepat membakar tumpukan triplek di bengkel dan las mobil itu. Tidak ada korban jiwa, hanya kendaraan mobil dan bangunan hangus terbakar,” ungkapnya.

Adapun objek yang terbakar bengkel dengan luas area 500 m2 dan kerugian ditaksir mencapai Rp 500 juta. Saat ini, dilokasi kejadian sudah dipasang garis police line dan kasus ini ditangani Polsek Pondok Gede.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1779 seconds (0.1#10.140)