Sempat Diamankan Polisi, 89 Mahasiswa Papua Peserta Demo Tolak Pemekaran Dipulangkan

Sabtu, 12 Maret 2022 - 08:23 WIB
loading...
Sempat Diamankan Polisi, 89 Mahasiswa Papua Peserta Demo Tolak Pemekaran Dipulangkan
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan. Foto: Dok/MNC Portal Indonesia
A A A
JAKARTA - Sebanyak 89 dari 90 mahasiswa Papua yang melakukan aksi unjuk rasa berakhir ricuh di Jalan Veteran III dekat Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Jumat 11 Maret 2022 telah dipulangkan setelah sempat diamankan di Markas Polda Metro Jaya. Hal demikian disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan.

"Sudah dipulangkan 89 orang, namun ada satu yang belum dipulangkan karena terkait pemukulan Kasat Intel," ujar Zulpan kepada wartawan di Jakarta, Jumat 11 Maret 2022 malam.

Mahasiswa Papua tersebut diketahui sempat diamankan polisi dan digiring ke Lapangan Bola Mapolda Metro Jaya untuk proses pendataan.



Terhadap peserta aksi demo penolakan pemekaran Papua yang melakukan tindakan anarkis dengan memukul Kasat Intel Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Ferikson Tampubolon pihaknya tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut.

"Kami tentunya akan melakukan penegakan hukum terhadap tindakan kekerasan yang dilakukan terhadap anggota kami yang sedang bertugas," tutur Zulpan.

Sebagaimana diketahui, aksi unjuk rasa damai yang seharusnya dilakukan di depan Kantor Kemendagri di Jalan Medan Merdeka Utara berakhir ricuh saat peserta aksi massa mahasiswa Papua hendak merangsek ke arah Istana Merdeka.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1953 seconds (0.1#10.140)