Hujan Disertai Angin Kencang, 12 Pohon Tumbang dan Atap Rumah Terbang di Jakarta Timur

Rabu, 09 Maret 2022 - 12:07 WIB
loading...
Hujan Disertai Angin Kencang, 12 Pohon Tumbang dan Atap Rumah Terbang di Jakarta Timur
Hujan deras dan angin kencang yang melanda Jakarta Timur pada Selasa 8 Maret 2022 mengakibatkan beberapa pohon tumbang. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Hujan deras dan angin kencang yang melanda Jakarta Timur pada Selasa 8 Maret 2022 mengakibatkan beberapa pohon tumbang hingga atap rumah warga roboh. Sebanyak 12 laporanpohon tumbang akibat angin kencang itu.

"Ada di Jalan R.A Fadilah dan Jalan Kalisari, Jalan Suci, Jalan Kampung Jati," kata Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman di Jakarta Timur, Rabu (9/3/2022).

Akibat pohon tumbang, lanjut dia, akses jalan tertutup lantaran pohon tumbang menghalangi ruas arteri di lokasi kejadian.

"Diameter pohon yang tumbang berbeda-beda. Ada yang 30 sentimeter, paling besar satu meter. Tinggi pohon tumbang itu paling tinggi 15 meter," ujarnya.

Meski demikian, dia memastikan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.



“Untuk korban tidak ada, hanya menutup jalan," sambungnya.

Di hari yang sama juga dilaporkan atap rumah warga di Jalan Komodor Halim, Kecamatan Makasar, roboh karena terdampak hujan deras disertai angin kencang.

"Atap terangkat saat hujan kencang dan jatuh di depan rumah serta melintang di atas kabel PLN. Ukuran atap sekitar 4X10 meter. Tidak ada korban dan sudah langsung ditangani anggota," tuturnya.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2370 seconds (0.1#10.140)