5 Perumahan Elite di Cibubur, Nomor 3 Dihuni Kaka Slank

Senin, 20 Desember 2021 - 16:19 WIB
loading...
5 Perumahan Elite di Cibubur, Nomor 3 Dihuni Kaka Slank
Perumahan mewah di wilayah Cibubur salah satunya Raffles Hills Cibubur. Foto: Rumah.com
A A A
JAKARTA - Cibubur merupakan wilayah yang sangat strategis bagi masyarakat Jabodetabek. Tak heran, sudah cukup banyak masyarakat yang memilih untuk menetap di lokasi ini. Perumahan di Cibubur pun menjamur, mulai dari perumahan dengan harga terjangkau hingga yang mahal alias elite. Berikut deretan perumahan elite di Cibubur.

1. Citra Gran Cibubur
Terletak di jalan Alternatif Cibubur, Citra Gran menjadi perumahan yang cukup favorit. Mengutip laman resmi Citra Gran, perumahan modern ini sangat mudah dijangkau dari berbagai wilayah, seperti Jakarta, Bekasi, Depok, dan Bogor.

Target pasar perumahan ini adalah keluarga yang membutuhkan hunian aman, nyaman, serta modern. Semua itu dapat diperoleh dengan harga hunian mulai dari Rp900 jutaan. Bahkan, ada pula yang hingga menyentuh harga Rp5 miliar. Citra Gran menawarkan beberapa klaster, seperti Spring Lake, Danehill, dan Clover Garden.

5 Perumahan Elite di Cibubur, Nomor 3 Dihuni Kaka Slank

Foto: Rumah.com

2. Taman Laguna
Perumahan Taman Laguna juga masuk ke dalam daftar perumahan mewah yang ada di Cibubur. Lokasinya berada di Jalan Alternatif Cibubur yang sangat strategis. Taman Laguna berdekatan dengan pusat perbelanjaan Plaza Cibubur, Rumah Sakit Permata Cibubur, dan pusat pertokoan lainnya. Harga rumah yang dijual di Taman Laguna berkisar antara Rp1,25-Rp3 miliar.

5 Perumahan Elite di Cibubur, Nomor 3 Dihuni Kaka Slank

Foto: Rumah.com

3. Kota Wisata
Siapa yang tak kenal perumahan mewah yang satu ini? Ya, Kota Wisata Cibubur sangat terkenal dengan harga rumahnya yang selangit. Namun, tentu saja fasilitas yang ditawarkan sangat lengkap. Di dalamnya, tersedia pertokoan, kedai makanan cepat saji, sekolah dan rumah sakit.

Perumahan ini menawarkan beragam klaster, salah satunya adalah Miami. Harga yang dipatok bagi calon pembeli rumah di klaster ini adalah Rp2,1-Rp5,3 miliar. Klaster Miami berada di lahan seluas 5,2 hektare dengan total rumah sebanyak 152 unit.

5 Perumahan Elite di Cibubur, Nomor 3 Dihuni Kaka Slank

Foto: Rumah.com

4. Legenda Wisata
Berada di seberang Kota Wisata, perumahan Legenda Wisata Cibubur juga berada dalam daftar perumahan mewah di kawasan Cibubur. Dibangun oleh Sinar Mas Land, rumah-rumah di Legenda Wisata dipatok dari mulai harga Rp1,162 miliar. Di situs jual beli rumah, harganya bahkan ada yang mencapai Rp3,4 miliar.

5 Perumahan Elite di Cibubur, Nomor 3 Dihuni Kaka Slank

Foto: Rumah.com

5. Raffles Hills
Satu lagi perumahan mewah di wilayah Cibubur adalah Raffles Hills Cibubur. Lokasinya bisa dibilang sangat strategis, karena berdekatan dengan rumah sakit, 2 pusat perbelanjaan besar, dan pintu tol Cibubur. Harga hunian di perumahan ini sangat bervariasi, mulai dari Rp1,3-Rp5 miliar rupiah. Perumahan ini juga memiliki komplek pertokoan yang berada di bagian depan.

5 Perumahan Elite di Cibubur, Nomor 3 Dihuni Kaka Slank

Foto: Rumah.com
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0990 seconds (0.1#10.140)