1.500 Pelaku Seni dan Budaya Bekasi Dapat Bantuan Rp800 Ribu

Rabu, 27 Oktober 2021 - 05:58 WIB
loading...
1.500 Pelaku Seni dan Budaya Bekasi Dapat Bantuan Rp800 Ribu
Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan.Foto/SINDOnews/Dok
A A A
BEKASI - Pemkab Bekasi mulai menyalurkan bantuan sosial untuk pelaku seni dan budaya di Kabupaten Bekasi yang terdampak Covid-19 . Bantuan diserahkan kepada ribuan orang pelaku seni dan budaya Kabupaten Bekasi.

Setiap pelaku seni dan budaya mendapatkan bantuan senilai Rp800.000.”Kami menyadari dengan adanya PPKM mengakibatkan sumber pendapatan (pelaku seni dan budaya) terhenti. Maka kita coba luncurkan program bansos ini, yang terdata mendapatkan bantuan ini sekitar 1.500 orang dan sudah mulai disalurkan kepada mereka,” ungkap Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan pada Selasa, 26 Oktober 2021 kemarin.

Menurut dia, dengan menurunnya angka kasus Covid-19 di Kabupaten Bekasi hingga ke level 2, para pelaku seni dan budaya telah diizinkan untuk kembali menggelar acara kesenian dengan menerapkan prokes.

”Setelah kita berjuang dari status PPKM darurat, sekarang kita sudah turun ke level 2. Kita bisa melaksanakan kesenian dengan kapasitas 50%,” ujarnya.
Dengan adanya bantuan ini, Kepala BPBD Provinsi Jawa Barat ini berharap dapat dijadikan sebagai bentuk kepedulian dan motivasi semangat para pelaku seni dan budaya, agar tetap mengembangkan kreativitasnya dan mewariskan keseniannya kepada generasi selanjutnya dan tidak pudar begitu saja.

”Harapannya, bantuan ini bisa menjadi motivasi semangat, dan kepedulian. Semoga mereka tetap bisa berkesenian, tetap mewariskan keseniannya kepada generasi selanjutnya,” katanya.

elain memberikan bantuan sosial untuk pelaku seni dan budaya Kabupaten Bekasi yang terdampak Covid-19, wisata Museum Digital Gedung Juang sudah dibuka.

Plt. Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Bekasi Juniardiana Rosatijawan mengatakan, para pelaku seni dan budaya ini akan tetap diberikan fasilitas dan wadah untuk tetap berkarya, baik di dunia digital maupun berbagai pertunjukan lainnya.”Kami tetap fasilitasi mereka, serta kita lakukan pembinaan,” ucapnya.
(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1558 seconds (0.1#10.140)