AMK Peduli Bagikan Bansos untuk Masyarakat Terdampak Covid-19

Kamis, 14 Oktober 2021 - 15:08 WIB
loading...
AMK Peduli Bagikan Bansos untuk Masyarakat Terdampak Covid-19
Pimpinan Nasional (PN) Angkatan Muda Kabah (AMK) membagikan sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19.Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Pimpinan Nasional (PN) Angkatan Muda Kabah (AMK) membagikan sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19. Pembagian bantuan sosial (bansos) tersebut merupakan bagian dari program AMK Peduli yang sudah digulirkan secara nasional.

Koordinator AMK Peduli area Jabodetabek Surahman mengatakan, kegiatan ini dimaksudkan untuk meringankan beban masyarakat. "Sembako dibagikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 seperti pemulung, para ojek online (ojol) pedagang kaki lima di sekitaran Pasar Minggu, Jakarta Selatan," kata Surahman, Kamis (14/10/2021).

Selain sembako, lanjut dia, AMK Peduli juga membagikan masker, hand sanitizer, vaksinasi dan sosialisasi mengenai pentingnya menjaga protokol kesehatan kepada masyarakat mengingat saat ini pandemi masih belum berakhir. "Dalam kegiatan sosialiasi ini AMK berusaha mengedukasi masyarakat agar selalu menjaga kesehatan, cuci tangan menggunakan sabun dan menjaga jarak," katanya.

Menurut Surahman, kegiatan AMK Peduli ini akan terus dilakukan secara nasional. Tujuannya, tiada lain untuk membantu masyarakat yang sedang kesulitan di tengah pandemi Covid-19. Baca: Pembangunan Kampung Susun Kunir, Anies: Jadi Tempat Produktif Masyarakat

"AMK Peduli ini diharapkan menjadi stimulan bagi masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19, dengan menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan baik," kata Surahman.

Sementara itu, Ketua Umum PN AMK Rendhika D Harsono mengatakan, program ini dalam rangka meringankan beban masyarakat. Selama ini masyarakat mengalami kesulitan akibat pandemi Covid-19. Tidak sedikit dari masyarakat yang kehilangan pekerjaannya.

"Untuk kebutuhan sehari-hari masyarakat mengalami kesusahan, sebab itu AMK memberikan bantuan agar setidaknya masyarakat bisa memenuhi kebutuhannya," ujarnya.

Menurut Rendhika, pandemi Covid-19 ini membawa dampak yang luar biasa di tengah masyarakat, tidak hanya secara ekonomi namun juga sosial dan pendidikan. "Namun demikian, setiap kejadian pasti ada hikmahnya, kita saling gotong royong untuk membantu antar sesama, persaudaraan dan persatuan kita sebagai bangsa semakin kuat. Harapannya pandemi ini segera berakhir," ucapnya.
(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0639 seconds (0.1#10.140)