Gubernur Jabar Ridwan Kamil Pindah Kantor ke Bekasi, Ada Apa?
loading...
A
A
A
BEKASI - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil akan berkantor di kompleks Pemkab Bekasi di Cikarang Pusat, untuk beberapa waktu ke depan. Kegiatan tersebut sudah tradisi yang dilakukan Ridwan Kamil untuk memberikan dukungan kepada pemkab setempat.
“Itu tradisi Beliau. Kalau ada Pj Bupati dari pemerintahan provinsi maka akan berkantor di pemerintahan itu untuk memberikan dukungan, juga memberikan solusi terhadap persoalan yang paling mencuat di Kabupaten Bekasi," ujar Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, Rabu (13/10/2021).
Meski begitu, Dani belum bisa memastikan kapan waktu kedatangan Ridwan Kamil berkantor di Kabupaten Bekasi. Sebab Ridwan Kamil masih akan menghadiri penutupan Pekan Olahraga Nasional (PON) yang digelar di Papua. ”Sepertinya setelah penutupan PON di Papua,” katanya.
Meski begitu, Dani telah mempersiapkan dengan matang penyambutan kedatangan Gubernur Jawa Barat itu. Bahkan beberapa program unggulan Pemkab Bekasi telah dipersiapkan agar Ridwal Kamil bisa memberikan masukan dan arahannya.
“Kami sudah kumpulkan seluruh dinas untuk menyampaikan kegiatan yang potensial dihadiri Pak Gubernur atau diluncurkan programnya saat gubernur berkantor di sini,” ungkapnya.
Hasil temu rapat dengan dinas, sebanyak 15 program Pemkab Bekasi bakal diluncurkan saat Ridwal Kamil berkantor di Bekasi. Salah satunya peresmian Gedung Baznas Kabupaten Bekasi yang dibangun di area Pemkab Bekasi.
”Nanti yang meresmikan langsung Pak Gubernur. Ini bentuk kepedulian Jabar kepada Bekasi,” pungkasnya.
Lihat Juga: Bingkisan Doa dari Ratusan Anak Yatim untuk Ridwan Kamil-Siswono di Hari Terakhir Kampanye
“Itu tradisi Beliau. Kalau ada Pj Bupati dari pemerintahan provinsi maka akan berkantor di pemerintahan itu untuk memberikan dukungan, juga memberikan solusi terhadap persoalan yang paling mencuat di Kabupaten Bekasi," ujar Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, Rabu (13/10/2021).
Meski begitu, Dani belum bisa memastikan kapan waktu kedatangan Ridwan Kamil berkantor di Kabupaten Bekasi. Sebab Ridwan Kamil masih akan menghadiri penutupan Pekan Olahraga Nasional (PON) yang digelar di Papua. ”Sepertinya setelah penutupan PON di Papua,” katanya.
Meski begitu, Dani telah mempersiapkan dengan matang penyambutan kedatangan Gubernur Jawa Barat itu. Bahkan beberapa program unggulan Pemkab Bekasi telah dipersiapkan agar Ridwal Kamil bisa memberikan masukan dan arahannya.
“Kami sudah kumpulkan seluruh dinas untuk menyampaikan kegiatan yang potensial dihadiri Pak Gubernur atau diluncurkan programnya saat gubernur berkantor di sini,” ungkapnya.
Hasil temu rapat dengan dinas, sebanyak 15 program Pemkab Bekasi bakal diluncurkan saat Ridwal Kamil berkantor di Bekasi. Salah satunya peresmian Gedung Baznas Kabupaten Bekasi yang dibangun di area Pemkab Bekasi.
”Nanti yang meresmikan langsung Pak Gubernur. Ini bentuk kepedulian Jabar kepada Bekasi,” pungkasnya.
Lihat Juga: Bingkisan Doa dari Ratusan Anak Yatim untuk Ridwan Kamil-Siswono di Hari Terakhir Kampanye
(thm)