Guru di Bekasi Wajib Vaksin Booster Moderna
loading...
A
A
A
BEKASI - Pemkot Bekasi menginstruksikan seluruh guru di wilayahnya agar segera melaksanakan vaksinasi dosis ketiga atau booster. Rencananya, seluruh guru di Kota Bekasi akan mendapatkan suntikan vaksin booster Moderna.
Saat ini, vaksinasi tahap dua untuk kedua untuk guru masih terus dikebut pemerintah setempat.”Kita wajibkan seluruh guru di wilayahnya untuk menerima suntikan vaksin booster Moderna,” ungkap Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi di RSD Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi pada Jumat (1/9/2021).
Menurut dia, vaksinasi dosis ketiga untuk menjamin kesehatan tenaga pengajar.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi Inayatullah mengaku sudah menginstruksikan seluruh guru agar segera melaksanakan vaksinasi dosis ketiga. Sebab, pelaksanaan vaksinasi booster sangat diperlukan di tengah pelaksanaan kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.
"Teknis pelaksanaan vakisnasi booster untuk guru-guru masih akan dibicarakan dengan Dinas Kesehatan setempat. Apalagi, 80 persen guru di Kota Bekasi telah selesai melakukan vaksin dosis kedua. Sisanya masih berjalan dan ada beberapa yang memiliki komorbid," ujarnya.
Saat ini, vaksinasi tahap dua untuk kedua untuk guru masih terus dikebut pemerintah setempat.”Kita wajibkan seluruh guru di wilayahnya untuk menerima suntikan vaksin booster Moderna,” ungkap Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi di RSD Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi pada Jumat (1/9/2021).
Menurut dia, vaksinasi dosis ketiga untuk menjamin kesehatan tenaga pengajar.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi Inayatullah mengaku sudah menginstruksikan seluruh guru agar segera melaksanakan vaksinasi dosis ketiga. Sebab, pelaksanaan vaksinasi booster sangat diperlukan di tengah pelaksanaan kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.
"Teknis pelaksanaan vakisnasi booster untuk guru-guru masih akan dibicarakan dengan Dinas Kesehatan setempat. Apalagi, 80 persen guru di Kota Bekasi telah selesai melakukan vaksin dosis kedua. Sisanya masih berjalan dan ada beberapa yang memiliki komorbid," ujarnya.
(hab)