Baikhati Salurkan 2.500 Paket Sembako untuk Sopir Angkutan Umum di Depok

Jum'at, 13 Agustus 2021 - 15:05 WIB
loading...
Baikhati Salurkan 2.500...
Sopir angkutan umum di Kota Depok menerima 2.500 paket sembako dari platform Baikhati.id untuk membantu meringankan beban akibat dampak pandemi COVID-19. Foto: Istimewa
A A A
JAKARTA - Sopir angkutan umum di Kota Depok menerima 2.500 paket sembako dari platform Baikhati.id untuk membantu meringankan beban akibat dampak pandemi COVID-19 . Pemberian bantuan ini bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Kota Depok, Dewi Perssik, dan Afifah Alia.

Seluruh paket sembako yang digalang dari para donatur #SahabatBaik ini dibagikan bersama dengan Komunitas Berbagi dan mahasiswa dari Universitas Gunadarma di Kantor Dishub Kota Depok. Seluruh tim mendistribusikan bantuan dengan menjalankan protokol kesehatan ketat.

“Semangat berbagi akan terus kami gaungkan, tidak hanya dilakukan secara door to door untuk warga yang terdampak pandemi dan kurang mampu. Tapi juga membagikan kepada ribuan sopir angkot se-Kota Depok,” kata Afifah Alia relawan Baik Hati Kota Depok dalam ketarngannya, Jumat (13/8/2021).

Afifah berharap, bantuan sosial ini dapat membantu para sopir angkot yang juga merasakan dampak COVID-19. "Masih banyak warga Depok yang terdampak pandemi dan kurang mampu. Saya tergerak bergabung dengan Baikhati karena ingin ikut berbagi terutama warga di Kota Depok,” tuturnya.

Sementara itu, Dewi Perssik yang hadir dalam acara tersebut menuturkan, suatu kebahagiaan tersendiri jika melakukan kebaikan dan membantu sesama. “Mereka yang kita bantu adalah yang benar-benar membutuhkan, kali ini bantuan yang diberikan untuk para sopir angkot semoga bermanfaat.” ujarnya.

Apalagi, kata Dewi, saat PPKM, sopir angkot ini sangat terdampak, dengan warga mengurangi aktivitas keluar rumah, penumpang angkutan umum pun jadi semakin sedikit. "Diharapkan bantuan ini dapat sedikit membantu meringankan mereka," ujarnya.

Selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat hingga Level 4 berlangsung, pendapatan para sopir angkot di Kota Depok sudah "tiarap". Rata-rata penghasilan mereka hanya Rp30.000 hingga Rp35.000 per hari.

Menurut Kadishub Kota Depok, Dadang Wihana, saat ini bantuan sangat berarti bagi masyarakat kurang mampu atau warga terdampak pandemi, termasuk para sopir angkutan umum.

"Kami berterima kasih atas bantuan dari BaikHati untuk berbagi 2.500 paket sembako untuk para sopir angkot," katanya.

Seorang sopir angkutan kota, Iwan mengaku, selama pandemi dan diberlakukan PPKM, pemasukan jauh lebih berkurang karena penumpang sepi.

"Sehari-harinya berat banget. Kalau narik (cari penumpang) sepi, cukup buat bensin. Ngga narik tambah ngga punya uang. Sumbangan sembako dari tim Baik hati sangat membantu sekali, alhamdulilah, terima kasih, " tuturnya.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2135 seconds (0.1#10.140)