Dapat Sentilan dari PDI Perjuangan, Anies Malah Dikasih Apresiasi Fraksi PAN

Selasa, 03 Agustus 2021 - 06:45 WIB
loading...
Dapat Sentilan dari...
Setelah mendapat dikritik PDI Perjuangan soal pencapaian target RPJMD 2017-2022, jajaran Pemerintah Provinsi DKI Jakarta malah mendapatkan apresiasi dari Fraksi PAN. Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Setelah mendapat dikritik PDI Perjuangan soal pencapaian target RPJMD 2017-2022, jajaran Pemerintah Provinsi DKI Jakarta malah mendapatkan apresiasi dari Fraksi PAN . Sekretaris F-PAN DPRD DKI Jakarta Oman Rohman Rakinda menjelaskan, pihaknya menyampaikan berbagai apresiasi kepada Pemprov DKI Jakarta, di antaranya Program pengembangan upaya kesehatan masyarakat yang sudah terealisasi optimal, tapi perlu di tingkatkan mengingat kondisi pandemi seperti sekarang ini.

Dia menjelaskan, program vaksinasi sudah berjalan dengan baik, dimana pada pemberian dosis pertama mencapai 7,6 juta orang atau 90,54 % dari total target. Adapun untuk dosis kedua, vaksinasi di Jakarta mencapai 2,7 juta orang atau 32,02 % dari capaian. (Baca juga; Tolak Revisi RPJMD, PDIP Sebut Gubernur Anies Tidak Fokus )

“Fraksi PAN sangat mengapresiasi Saudaraku Gubernur dan jajarannya, TNI, POLRI, ORMAS, serta pihak swasta dan masyarakat yang telah bekerja sama, berkolaborasi menyukseskan program vaksin di Jakarta. Terlebih penghargaan yang tinggi kepada RT, RW, dan kader Dasawisma yang setiap hari aktif mengerahkan masyarakat untuk divaksin," kata Oman di Jakarta, Senin (2/8/2021).

Selain itu, Oman turut mengapresiasi Pemprov DKI Jakarta dalam program JakWIFI, yaitu memfasilitasi Pelajaran Jarak Jauh (PJJ) dengan menyediakan wifi gratis. Pemasangan sebanyak 1.183 titik dengan dana APBD dan 4.867 titik dari kolaborasi bersama pihak ketiga dengan target 9.000 titik.

PAN juga mengapresiasi program pengelolaan sampah yang sudah merealisasikan anggaran sekitar 96,31%. Selanjutnya perlu percepatan pembangungan 4 ITF yang sudah direncanakan, hal ini akan membantu pengelolaan sampah agar tidak tergantung kepada TPST Bantar gebang mengingat TPST tersebut diperkirakan hanya bisa bertahan 3 tahun lagi.

“Kami juga mengapresiasi penyaluran BST bagi KPM yang sesuai jadwal sehingga BST tersebut dirasakan kemanfaatannya untuk masyarkata dalam menghadapi situasi PPKM Darurat dan PPKM Level 4," urainya. (Baca juga; Sentilan PDIP untuk Anies dan Riza Patria Soal Vaksinasi Capai Target 7,5 Juta Jiwa )

Tak hanya itu, Fraksi PAN juga mangapresiasi beberapa pencapaian Pemprov DKI Jakarta selama tahun 2020-2021, antara lain; Honorable Mention yang diraih pada Sustainable Transport Award 2020, Top of The Top dalam BUMD Award 2020 dan Pembina BUMD Terbaik 2020, Peraih 9 Kategori sekaligus Juara Umum Anugerah Publik Relation Indonesia Awards 2020 dalam hal PTSP, Penghargaan TOP 45 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2020 dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Penghargaan Innovative Government Award (IGA) 2020 dari Kementerian Dalam Negeri RI.

Ditambah Penghargaan TOP Leader on Digital Implementation 2020, Sustainable Transport Award 2021 atas pengembangan Program Integrasi Antarmoda Transportasi Publik, Penghargaan bagi Pilar-Pilar Sosial dalam penangan COVID-19 tahun 2021 melalui Dinas Sosial DKI Jakarta.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1595 seconds (0.1#10.140)