Mulai Hari Ini RSUD Kota Tangerang Hanya Terima Pasien COVID-19

Kamis, 01 Juli 2021 - 14:27 WIB
loading...
Mulai Hari Ini RSUD Kota Tangerang Hanya Terima Pasien COVID-19
Mulai hari ini, Kamis (1/7/2021), Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang hanya menerima pasien COVID-19. Foto/Ist/tangerangkota.go.id
A A A
TANGERANG - Mulai hari ini, Kamis (1/7/2021), Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang hanya menerima pasien COVID-19 . Untuk sementara pelayanan rawat jalan selain pasien COVID-19 ditutup hingga batas waktu yang belum ditentukan.

"Pelayanan tetap, tapi yang tutup itu layanan rawat jalan untuk pasien selain COVID-19. Tunggu sampai keadaan aman," jelas Humas RSUD Kota Tangerang, Tintin Supriatin. (Baca juga; Arief Jadikan RSUD Kota Tangerang Khusus Rawat Pasien Covid-19 )

Untuk sementara ini, RSUD Kota Tangerang hanya akan menerima pasien COVID-19 dengan gejala yang membutuhkan pelayanan di ruang instalasi gawat darurat (IGD) dan pelayanan perawatan khusus.

"Per tanggal 1 Juli 2021 hanya melayani IGD dan layanan perawatan pasien khusus COVID-19 dengan kondisi sedang dan berat. Untuk jaga-jaga masyarakat yang datang ke RSUD tidak terpapar," jelas Tintin. (Baca juga; Ada Lonjakan Kasus COVID-19, Ruang Rawat RSUD Kota Tangerang Penuh )

Titin juga mengungkapkan, kondisi RSUD Kota Tangerang selama beberapa hari terakhir memang dipenuhi oleh pasien COVID-19, bahkan jumlahnya lebih banyak dibanding pasien dengan penyakit lain. Kondisi ini dikhawatirkan akan membahayakan pasien lain yang datang berobat.

Sementara itu, saat ini jumalh tempat tidur khusus pasien Covid-19 di RSUD Kota Tangerang berjumlah 210 bed sudah terisi semua. Sebanyak 52 pasien COVID-19 juga masih mengantre untuk mendapatkan tempat tidur di IGD RSUD Kota Tangerang. "Full untuk ruangan ICU, PICU, NICU, dan ruang isolasi. Waiting list IGD masih 52," pungkasnya.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2038 seconds (0.1#10.140)