Warga Miskin Bekasi Kecewa, Beras Bantuan Kemensos Berbau Busuk, Selengkapnya di iNews Sore Rabu Pukul 16.00 WIB

Rabu, 02 Juni 2021 - 15:37 WIB
loading...
Warga Miskin Bekasi Kecewa, Beras Bantuan Kemensos Berbau Busuk, Selengkapnya di iNews Sore Rabu Pukul 16.00 WIB
Warga Pebayuran Kabupaten Bekasi Jawa Barat kecewa dengan beras bantuan Kementerian Sosial. Foto: MNC Media
A A A
JAKARTA - Warga Pebayuran Kabupaten Bekasi Jawa Barat kecewa dengan beras bantuan Kementerian Sosial. Menurut kesaksian warga, beras bantuan yang ditebus Rp10 ribu untuk satu karung tersebut berbau tidak sedap. Warga pun mengadukan beras bau tersebut ke Kejaksaan Negeri Cikarang.

Menteri Sosial Tri Rismaharini atau Risma mengklarifikasi perihal adanya bantuan barang berupa beras yang dinilai tidak layak untuk dikonsumsi. Menanggapi hal ini, Risma menegaskan kalau kementeriannya saat ini sudah tidak lagi menyalurkan bantuan berupa barang.

"Jadi kami enggak tahu barang dari mana karena uang lagsung kami transfer ke penerima manfaat, kami juga enggak tahu itu barang darimana," kata Risma di Kementerian Sosial, Senin, 31 Mei 2021.

Menurut Risma kementeriannya sebetulnya tidak sekali dua kali menerima aduan seperti ini dari warga. Topik beras bantuan yang diduga tidak layak tersebut akan diulas dalam dialog iNews Sore bersama Mirfa Suri dan Davie Pratama.

iNews Sore juga hadirkan perkembangan polemik KPK. Meski ribuan ASN telah dilantik, bola panas TWK masih bergulir. Pagi tadi, Komnas HAM memeriksa 8 pegawai KPK atas dugaan pelanggaran HAM. Sebelumnya, Komnas HAM juga telah memeriksa sejumlah pengurus yang tergabung dalam Wadah Pegawai KPK.

Di tengah kontroversi anggaran fantastis 1.700 triliun Kementerian Pertahanan, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mendatangi DPR. Kedatangan keduanya guna menghadiri rapat tertutup dengan Komisi I DPR. Rapat membahas rencana pembelian alutsista dan sistem pertahanan negara.

Seluruh sajian informasi di atas akan hadir di iNews Sore mulai pukul 16.00 WIB bersama Host Mirfa Suri dan Davie Pratama secara langsung hanya di televisi milik MNC Group, iNews. Program ini dapat diikuti melalui laman www.rctiplus.com dan aplikasi RCTI+, unduh segera di Google Play Store dan Apple App Store.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2099 seconds (0.1#10.140)