Anies Tinjau Swab Antigen di KM 34 Cibatu Tol Japek, Pemudik dari Garut Ditemukan Positif Covid-19

Rabu, 19 Mei 2021 - 16:55 WIB
loading...
Anies Tinjau Swab Antigen di KM 34 Cibatu Tol Japek, Pemudik dari Garut Ditemukan Positif Covid-19
Pemudik menjalani tes swab antigen di posko penyekatan arus balik Lebaran 2021. Foto: SINDOnews/Abdullah M Surjaya
A A A
BEKASI - Dua pemudik asal Garut, Jawa Barat, terkonfirmasi positif Covid-19 saat dilakukan pemeriksaan di lokasi drive thru swab antigen arus balik Lebaran 2021 di KM 34 Cibatu ruas Tol Jakarta-Cikampek (Japek), Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Rabu (19/5/2021). Pemudik yang positif itu langsung dibawa ke Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, untuk dilakukan isolasi.

Pemudik positif itu barasal dari Garut hendak kembali ke Jakarta menggunakan minubus Avanza warna hitam dengan nopol B 1589 VKU. Ada sebanyak lima anggota keluarga dalam minubus tersebut. Dari lima orang, dua diantaranya hasilnya positif Covid-19.



Temuan ini sesaat sebelum Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurrachman, mengunjungi lokasi drive thru rapid test antigen di Parkir Bay KM 34 ruas Tol Jakarta Cikampek. Setelah kedua pemudik yang positif dibawa, baru rombongan Gubernur DKI Kapolda Metro Jaya di lokasi.

Sebelumnya, petugas langsung meminta kendaraan itu menepi ke area depan dari lokasi drive thru swab antigen. Mereka diminta untuk masuk ke bus sekolah yang telah disiapkan petugas untuk membawanya ke Wisma Atlet Kemayoran. Terlihat petugas memakai hazmat dan alat pelindung diri (APD) lengkap berbincang dan mengarahkan pemudik masuk ke bus.

Hanya beberapa menit, bus itu langsung pergi menuju ke Wisma Atlet Kemayoran. Beberapa menit kemudian rombongan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurrachman, datang kelokasi untuk mengecek kegiatan skrining kesehatan saat arus balik pemudik yang hendak kembali ke Jakarta.


Pantauan SINDOnews di lokasi, pada ruas jalan tol telah dibuat barrier pemisah tiap lajur. Kendaraan yang hendak menuju ke Jakarta diarahkan masuk ke area parkir bay di KM 34 untuk menuju tenda drive thru rapid test antigen. Pada tenda drive thru rapid test antigen itu dibagi dua jalur kendaraan.

Mereka yang melakukan tes Covid-19 tak perlu keluar mobil, dilakukan tes didalam mobil. Setelah menunggu sekitar 15 menit, hasilnya pun langsung diberitahu. Jika negatif dipersilakan jalan kembali dan diberikan surat serta kendaraannya ditempeli stiker. Akan tetapi jika hasilnya positif, maka telah disiapkan bus untuk langsung dibawa ke Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2174 seconds (0.1#10.140)