Hujan Sebentar, Perumahan Maharta Pondok Aren Terendam Banjir

Rabu, 28 April 2021 - 21:03 WIB
loading...
Hujan Sebentar, Perumahan...
Hujan sebentar, kali perumahan Maharta, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) meluap, Rabu (28/4/2021) malam. Akibatnya, akses jalan warga terputus banjir setinggi dengkul orang dewasa. Foto: SINDOnews/Hasan Kurniawan
A A A
TANGERANG SELATAN - Hujan sebentar, kali perumahan Maharta, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) meluap. Akibatnya, akses jalan warga terputus banjir setinggi dengkul orang dewasa.

Tidak hanya memutus jalan, luapan air kali Maharta juga menggenangi perumahan. Banjir di jalan dan permukiman sekitar pukul 19.00 WIB, Rabu (28/4/2021).
Baca juga: Banjir dan Hujan Es di Makkah Reda, Warga dan Jamaah Umrah Gembira

Aden (23), pengguna jalan mengatakan, air sempat tinggi. Namun, kini sudah mulai surut. Meski begitu, warga belum bisa melintas. Debit air masih cukup tinggi untuk dilewati pengendara motor.

"Tadi ada mobil bawa gas yang nekat jalan, mogok di tengah. Sampai ngebul semua mesinnya. Setelah dipaksa akhirnya bisa jalan juga," ujarnya, Rabu (28/4/2021) malam.
Baca juga: Emak-emak Ngomongin Tetangga Pengangguran Kaya usai Babi Ngepet Depok Ditangkap

Bagi mobil yang agak tinggi, banjir masih bisa dilalui. Sejumlah motor yang nekat menerobos banjir mendadak mogok sehingga terpaksa didorong. Kondisi air di jembatan Maharta masih tinggi dan belum bisa dilalui baik roda dua maupun roda empat.

"Ini saya juga bingung mau lewat mana. Itu rumah saya di seberang. Saya sudah menunggu di sini sekitar 30 menit. Tadi banyak yang nekat jalan malah mogok," kata Aden.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2091 seconds (0.1#10.140)