Antisipasi Sahur On The Road, Satpol PP DKI Bakal Perketat Penjagaan

Senin, 12 April 2021 - 13:01 WIB
loading...
Antisipasi Sahur On...
Satpol PP Pemerintah Provinsi DKI terus melakukan pengawasan ketat terhadap protokol kesehatan selama masa PPKM Mikro dan Bulan Suci Ramadhan. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Satpol PP Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus melakukan pengawasan ketat terhadap protokol kesehatan selama masa PPKM Mikro dan Bulan Suci Ramadhan. Kasatpol PP DKI Jakarta , Arifin mengatakan, pihaknya bakal menggelar operasi keselamatan untuk mencegah persebaran COVID-19.

"Untuk gelar operasi keselamatan berkaitan dengan penanganan COVID-19, protokol kesehatan, termasuk juga tadi disampaikan mengenai sahur on the road. Kita akan bergabung pada titik-titik tertentu yang mungkin akan di-ploting penyekatan di beberapa tempat," kata Arifin di Jakarta, Senin (12/4/2021). (Baca juga; Jelang Ramadhan Pasar Tanah Abang Dipadati Pengunjung, Kasatpol PP: Perketat Prokes )

Dia menegaskan, operasi tersebut digelar guna menjaga kekhusyukannya selama bulan Ramadhan. "Harapannya, kita jalani kegiatan ibadah puasa Ramadhan, lebih baik di rumah daripada kita melaksanakan sahur di jalan," tutup Arifin. (Baca juga; Penonton Live Musik Langgar Prokes, Satpol PP Tangerang Tampak Cuek )
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1720 seconds (0.1#10.140)